POSKOTA.CO.ID - Beredar di media sosial seorang sopir truk sawit dihadang oleh sekelompok yang diduga preman.
Berbeda dari kejadian yang marak terjadi, kali ini sopir truk sawit dihadang oleh tiga orang anak kecil yang berlagak seperti preman.
Melansir dari akun Instagram @mood.jakarta, tampak video yang memperlihatkan tiga orang anak kecil layaknya seperti orang dewasa.
"Pengendara truk ingin muat sawit tapi dipalak oleh 3 orang preman versi sachet," tulis unggahan itu yang dikutip Poskota pada Rabu, 16 Oktober 2024.
Kejadian itu direkam langsung oleh pengendara truk yang mengatakan bahwa ia sedang dipalak oleh preman.
Sambil merekam, sopir mengatakan akan merekam ketiga bocah laki-laki itu dengan mengancam akan dilaporkan ke polisi.
"Aku video kalian ya biar ku laporkan kalian ke polisi," ucap sopir truk.
Alih-alih akan takut, salah satu bocah itu pun mengatakan bahwa dirinya adalah seorang tukang parkir.
"Aku ini tukang parkir. Cepatlah udah panas ini," kata bocah.
Dengan ekspresi polos dan membawa sebuah toples untuk meminta sejumlah uang, anak itu terus berlarian dan tertawa.
"Itu jalan kami tutup, punya kami ini," katanya.