Berikut 5 Pemain Naturalisasi Tambahan untuk Memperkuat Peluang Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026 Sebelum Maret 2025, Siapa yang Akan Salaman dengan Erick Thohir?

Rabu 16 Okt 2024, 21:28 WIB
5 pemain naturalisasi tambahan untuk memperkuat peluang Timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia 2026 (Canva/Edited Insan Sujadi)

5 pemain naturalisasi tambahan untuk memperkuat peluang Timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia 2026 (Canva/Edited Insan Sujadi)

Kehadiran Pascal Struijk di lini belakang akan memperkuat pertahanan Timnas Indonesia. 

Dalam formasi 3-4-3 Shin Tae-yong, Struijk dapat bekerja sama dengan Mees Hilgers dan Jay Idzes untuk memperkokoh barisan pertahanan. 

Posisi bek tengah kiri dianggap sebagai titik lemah Timnas saat ini, sehingga Struijk diharapkan bisa mengisi kekosongan tersebut.

3. Mauro Zijlstra (FC Volendam U-21)

Mauro Zijlstra, penyerang muda berbakat berusia 19 tahun, diharapkan bisa menjadi solusi ketika Rafael Struick kesulitan mencetak gol. 

Sebagai seorang goal getter, Zijlstra dipercaya mampu memanfaatkan setiap peluang yang ada untuk mencetak gol, memberikan Timnas Indonesia lebih banyak opsi di lini depan.

4. Ole Romeny (FC Utrecht)

Ole Romeny merupakan pemain serba bisa di lini depan, yang dikenal sebagai winger kanan lincah dan penyerang tajam. 

Kontribusinya untuk FC Utrecht yang kini bersaing di puncak klasemen Liga Belanda menunjukkan bahwa dia memiliki potensi besar untuk membantu Timnas Indonesia di babak kualifikasi Piala Dunia.

5. Jayden Oosterwolde (Fenerbahce)

Jayden Oosterwolde, yang bermain sebagai fullback kiri untuk Fenerbahce, telah menjadi pemain andalan di bawah pelatih ternama Jose Mourinho. 

Dengan pengalaman yang luas, kehadirannya akan memperkuat sisi kiri pertahanan Timnas Indonesia. 

Berita Terkait

News Update