POSKOTA.CO.ID - Kali ini ada lima pemain naturalisasi yang diharapkan bergabung dengan Timnas Indonesia sebelum Maret 2025, siapa ya yang akan salaman dengan pak Erick Thohir? demi memperkuat peluang lolos ke Piala Dunia 2026.
Saat ini, Timnas Indonesia masih berpeluang besar melaju ke Piala Dunia melalui jalur runner-up Grup C.
Dengan tiga poin dari empat pertandingan, Indonesia hanya terpaut dua poin dari Australia yang menempati posisi kedua, yang merupakan batas akhir tim yang lolos ke Piala Dunia.
Pada November 2024, Indonesia akan menjamu Jepang dan Arab Saudi, dan diharapkan setidaknya mampu meraih tiga poin dari dua laga tersebut.
Dengan materi pemain yang ada, Timnas Indonesia berpeluang besar mencapai target tersebut.
Namun, pada Maret 2025, ketika Indonesia menghadapi Australia dan Bahrain, dan pada Juni 2025 menghadapi China dan Jepang, Timnas Indonesia membutuhkan kekuatan yang lebih mentereng.
Jika berhasil mengamankan sembilan poin dari empat pertandingan tersebut, total poin Timnas Indonesia bisa mencapai 15, yang kemungkinan besar cukup untuk lolos ke Piala Dunia 2026.
Berikut lima pemain naturalisasi yang diharapkan bergabung sebelum Maret 2025
1. Jairo Riedewald (Royal Antwerp)
Jairo Riedewald memiliki pengalaman penting di lini tengah Crystal Palace, yang dibutuhkan untuk mendampingi Thom Haye.
Ivar Jenner dan Nathan Tjoe A-On dinilai masih terlalu muda untuk menjadi tandem Haye, sehingga Riedewald bisa menjadi kunci di lini tengah dalam upaya lolos ke Piala Dunia.
2. Pascal Struijk (Leeds United)