POSKOTA.CO.ID - Timnas Indonesia akan segera melakoni laga keempat di Kualifikasi Piala Dunia 2024 kontra China.
Pertandingan tersebut akan digelar di Qingdao Stadium, China pada Selasa 15 Oktober 2024 pukul 19.00 WIB.
Pada laga kali ini anak asuh Shin Tae Yong sudah pasti akam bermain menyerang demi meraih hasil positif.
Jay Idzes dan kawan-kawan dapat memanfaatkan rekor buruk China yang belum pernah menang di Kualifikasi Piala Dunia 2024.
Negeri Tirai Bambu selalu kalah dalam tiga laga awal melawan Jepang, Arab Saudi dan Australia
Sedangkan Skuad Garuda secara mengejutkan mampu menahan Arab dan Australia serta Bahrain.
Tentunya melawan China seharusnya bukan merupakan hal yang sulit bagi Witan dan kolega.
Saat ini seluruh tim sudah berada di Qingdao dan telah melakukan beberapa kali sesi latihan.
Seluruh tim dalam kondisi baik kecuali Jordi Amat yang terpaksa absen dan kembali ke klubnya karena mengalami cedera di laga kontra Bahrain.
Kondisi cuaca yang dingin hingga 21 derajat celcius sempat menjadi halangan bagi sebagian pemain.
Namun para pemain yang bermain dalam suhu Eropa bisa menjadi keuntungan pada laga ini.