POSKOTA.CO.ID - Kartu Tanda Penduduk (KTP) dengan Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan Kartu Keluarga (KK) Anda dinyatakan lolos verifikasi sebagai penerima subsidi dana bansos BPNT 2024 dengan total penyaluran saldo Rp2.400.000, informasi selengkapnya simak artikel ini.
Pencairan bantuan BPNT periode September-Oktober sedang dalam proses penyaluran saldo ke Kartu Keluarga Sejahtera (KKS).
Banyak penerima manfaat dari bank BRI yang sebelumnya belum menerima bantuan, kini melaporkan bahwa saldo mereka telah bertambah.
Pencairan ini merupakan termin kedua, setelah sebagian besar penerima telah menerima bantuan di termin pertama.
Untuk para penerima yang belum menerima bantuan, diharapkan tetap bersabar, karena proses pencairan masih berlangsung, terutama bagi mereka yang tercatat di SP2D (Surat Perintah Pencairan Dana).
Selain bank BRI, bank BNI, Mandiri, dan BSI juga terpantau mencairkan bantuan, namun pencairan di bank-bank tersebut terjadi lebih awal, pada awal Oktober.
Bagi para penerima manfaat, sangat disarankan untuk menggunakan dana bantuan ini sesuai kebutuhan, seperti memenuhi kebutuhan pangan dan kebutuhan pokok keluarga.
Apabila masih ada sisa dana, penerima manfaat diimbau untuk menabung atau menggunakan dana tersebut untuk usaha kecil-kecilan guna mendukung ekonomi keluarga ke depannya.
Bagi yang belum menerima bantuan, disarankan untuk terus memantau informasi melalui saluran resmi atau mengecek saldo secara berkala, baik melalui mesin ATM, agen bank terdekat, atau aplikasi mobile banking seperti BRImo.
Dana bansos disalurkan ke rekening KKS milik KPM dan proses penerimaan bantuannya dapat dilakukan melalui rekening yang menggunakan Himpunan Bank Milik Negara (Himbara) Seperti, Bank BNI, BRI, dan Bank Mandiri.
Pastikan terus memantau perkembangan dan menjaga KKS dengan baik agar bantuan sosial bisa dicairkan sesuai jadwal. Berikut adalah informasi selengkapnya mengenai bantuan sosial BPNT 2024.