Dari segi performa, Galaxy A16 5G memiliki dua varian prosesor tergantung pada region penjualannya untuk versi Amerika dan Korea, smartphone ini dibekali dengan Exynos 1330, sementara versi Global termasuk Indonesia menggunakan MediaTek Dimensity 6300.
Samsung menyediakan pilihan memori internal 128 GB dan 256 GB dengan RAM yang juga variatif antara 4 GB dan 8 GB.
Kamera utama 50 megapiksel disertai dengan kamera ultra wide 5 megapiksel dan sensor depth 2 megapiksel.
Tak hanya itu, kamera depan 13 megapiksel juga bisa diandalkan untuk menghasilkan gambar yang jernih dan natural.
Kapasitas baterai 5.000 mAh dengan dukungan pengisian cepat 25 watt, dan menariknya, ponsel ini akan mendapatkan pembaruan OS Android sampai 6 kali, sehingga cocok untuk penggunaan jangka panjang.
3. Samsung A25
Samsung A25 5G memiliki layar Super AMOLED 6,5 inci FHD+ yang memberikan tampilan tajam dan warna cerah dengan refresh rate 120 Hz, kecerahan hingga 1.000 nits, dan perlindungan Gorilla Glass 5.
Chipset Exynos 1280 5G memberikan kinerja yang kuat dan efisien, dilengkapi dengan RAM 8 GB dan penyimpanan internal 128 GB atau 256 GB.
Samsung A25 5G dilengkapi dengan kamera utama 50 megapiksel dengan OIS, 8 megapiksel ultra wide, dan 2 megapiksel makro.
Kamera selfie 13 megapiksel juga mampu menghasilkan potret yang memuaskan. Dengan baterai 5.000 mAh, Samsung A25 5G menawarkan daya tahan luar biasa, ditambah dukungan pengisian cepat 25 watt.
4. Samsung A55
Samsung A55 memiliki layar Super AMOLED 6,6 inci yang luas dengan refresh rate 120 Hz, ditambah dengan proteksi Corning Gorilla Glass Victus.
Ditenagai oleh chipset Exynos 1440 yang dibuat dengan teknologi 4 nm, smartphone ini menawarkan kinerja efisien dan cepat.
Pilihan RAM dan penyimpanan yang tersedia adalah 8 GB, 12 GB, dan 256 GB. Dari sisi fotografi, kamera utama 50 megapiksel dengan optical image stabilization, kamera ultra wide 12 megapiksel, dan kamera makro 5 megapiksel.