Hindari 5 Kesalahan Ini agar DC Lapangan Tidak Muncul di Kantor Anda saat Galbay di Aplikasi Pinjol!

Minggu 13 Okt 2024, 11:00 WIB
Tips dan trik menghindari DC lapangan yang datang ke kantor saat galbay pinjol (pexels/ketut subiyanto)

Tips dan trik menghindari DC lapangan yang datang ke kantor saat galbay pinjol (pexels/ketut subiyanto)

Jika DC sudah datang ke rumah, hindari melarikan diri atau bersembunyi. Temui mereka dengan sikap tenang dan tegas.

Sampaikan bahwa kalian memang belum mampu membayar, dan tanyakan sertifikat penagihan mereka.

Menurut aturan OJK, setiap penagih harus memiliki sertifikat. Jika mereka tidak memilikinya, kalian tidak wajib menuruti permintaan mereka.

4. Berjanji Membayar

Kesalahan lain yang sering dilakukan adalah memberikan janji untuk membayar pada tanggal tertentu. DC lapangan akan semakin gencar menagih jika kalian memberikan janji, apalagi jika tidak ditepati.

Lebih baik sampaikan bahwa kalian akan membayar jika ada dana, tetapi hindari memberikan janji spesifik mengenai tanggal atau waktu.

5. Meminta Keringanan Langsung ke DC

Banyak yang mencoba meminta keringanan langsung ke DC lapangan. Ini adalah langkah yang salah karena DC justru melihat hal ini sebagai tanda bahwa kalian memiliki uang.

Jika kalian ingin meminta keringanan, lakukan negosiasi langsung dengan customer service atau melalui email resmi, bukan dengan DC.

Kesalahan-kesalahan di atas sering kali membuat DC semakin agresif dalam menagih, bahkan sampai mendatangi kantor kalian.

Untuk menghindari hal tersebut, hadapilah dengan tenang, hindari janji-janji yang tidak bisa ditepati, dan selalu lakukan negosiasi dengan pihak yang tepat.

Semoga informasi di atas dapat bermanfaat dan bisa membantu kalian menghadapi situasi galbay pinjol dengan lebih baik.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Berita Terkait

News Update