POSKOTA.CO.ID - Timnas Inggris akan bertandang ke Olympiastadion Helsinki markas Finladia pada matchday 4 UEFA Nations League 2024/2025.
Inggris saat ini sedang menjadi sorotan menyusul kekalahan memalukan dari Yunani di Wembley pekan lalu.
Maka dari itu, laga melawan Finlandia harus menjadi jawaban pasukan The Three Lions sebagai sinyal kebangkitan.
Dengan hasil tersebut, pelatih interim Timnas Inggris, Lee Carsley juga otomatis mendapat kritikan.
Apalagi, Tim Tiga Singa tidak diperkuat Harry Kane dan Bukayo Saka mengalami cedera dalam laga kontra Yunani.
Timnas Inggris yang terdegradasi ke Liga B di UEFA Nations League 2024/2025 tentu enggan malu dan ingin segera bangkit.
Gara-gara kekalahan dari Yunani pekan lalu, Jude Ballingham cs kini turun ke peringkat 2 klasemen sementara Grup 2 Liga B.
The Three Lions harus memanfaatkan kondisi sang calon lawan karena di grup mereka, Finlandia menjadi satu-satunya tim yang selalu kalah dalam 3 matchday.
Sialnya lagi, Finlandia tak bisa diperkuat striker mereka, Teemu Pukki yang mengalami cedera hamstring.
Selain itu, Finlandia juga tak pernah menang atas Inggris sepanjang sejarah di berbagai ajang.
Head to Head Finlandia vs Inggris di 5 Pertemuan Terakhir
10/09/2024: Inggris 2-0 Finlandia
24/03/2001: Inggris 2-1 Finlandia
11/10/2000: Finlandia 0-0 Inggris
03/06/1993: Finlandia 1-2 Inggris
22/05/1985: Finlandia 1-1 Inggris