POSKOTA.CO.ID - Dengan menggunakan Nomor Induk Kependudukan (NIK) KTP, kamu bisa mendapatkan saldo dana gratis hingga Rp4.200.000 yang bisa langsung cair ke dompet elektronik. Ingin tahu caranya? Simak informasi lengkapnya di bawah ini.
Pendaftaran Program Kartu Prakerja Gelombang 72 diprediksi akan dibuka pada bulan Oktober 2024. Namun, belum ada pengumuman dari website resmi prakerja.go.id.
Jika kamu belum pernah mendaftar, gelombang 72 adalah waktu yang tepat untuk mempersiapkan diri. Program ini tidak hanya menawarkan pelatihan berkualitas, tetapi juga insentif uang yang sangat menguntungkan.
Manfaatkan kesempatan ini untuk meningkatkan keterampilanmu, baik sebagai calon pekerja, karyawan, atau pemilik usaha mikro dan kecil.
Selain itu, kamu juga akan mendapatkan insentif sebesar Rp4.200.000 yang dapat digunakan untuk berbagai keperluan.
Rincian Manfaat Program Kartu Prakerja
Program Kartu Prakerja memberikan berbagai manfaat bagi pesertanya, termasuk pelatihan berkualitas dan insentif dana. Berikut rincian insentif yang akan kamu dapatkan:
- Beasiswa pelatihan: Rp3.500.000
- Insentif mengikuti pelatihan: Rp600.000 (diberikan satu kali)
- Insentif survei: Rp100.000 (Rp50 ribu diberikan dua kali)
- Saldo yang dapat dicairkan: Rp700.000 melalui rekening bank atau e-wallet
Ini merupakan kesempatan yang sangat berharga, terutama bagi kamu yang sedang mencari pekerjaan atau ingin meningkatkan keterampilan.
Program ini juga terbuka bagi pekerja yang dirumahkan atau pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM).
Syarat Pendaftaran Kartu Prakerja
Sebelum mendaftar, pastikan kamu memenuhi syarat-syarat berikut:
- Warga Negara Indonesia (WNI) berusia 18 hingga 64 tahun.
- Tidak sedang menempuh pendidikan formal, seperti sekolah atau kuliah.
- Sedang mencari kerja, terkena PHK, atau ingin meningkatkan keahlian.
- Bukan pejabat negara, ASN, TNI, Polri, atau perangkat desa.
- Maksimal dua NIK dalam satu Kartu Keluarga (KK) yang bisa menjadi penerima program.
Jika kamu memenuhi semua syarat di atas, segera daftarkan diri untuk kesempatan mendapatkan manfaat yang luar biasa dari Program Kartu Prakerja.
Cara Mendaftar Kartu Prakerja
Berikut langkah-langkah untuk mendaftar Kartu Prakerja Gelombang 72:
- Kunjungi situs prakerja.go.id.
- Buat akun jika kamu belum memiliki.
- Masukkan data sesuai KTP dan unggah foto KTP.
- Lakukan verifikasi wajah dengan foto yang jelas.
- Teliti setiap langkah yang diarahkan di situs tersebut.