POSKOTA.CO.ID - Program Kartu Prakerja merupakan, salah satu inisiatif pemerintah yang dirancang guna membantu masyarakat untuk meningkatkan keterampilan, serta mendapatkan insentif selama masa pelatihan.
Selain pelatihan yang dapat diikuti secara online, peserta program ini juga berhak mendapatkan insentif sebagai bentuk dukungan finansial setelah menyelesaikan kursus atau pelatihan yang telah ditentukan.
Bagi para peserta, memahami jadwal dan frekuensi pemberian insentif sangat penting untuk memaksimalkan manfaat dari program ini.
Setelah menyelesaikan pelatihan, peserta Kartu Prakerja akan mendapatkan insentif Rp700.000 yang akan diberikan secara bertahap.
Rp600.000 akan diberikan usai mengikuti pelatihan, dan Insentif Rp100.000 akan diberikan usai mengisi 2 survei (masing-masing Rp50.000).
Kedua insentif ini diharapkan membantu peserta untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari sambil mencari pekerjaan atau meningkatkan keterampilan.
Tidak hanya itu, perserta juga akan mendapatkan saldo dana Rp3.500.000 untuk membeli pelatihan di platform Program Kartu Prakerja.
Insentif pelatihan umumnya diberikan sebanyak satu kali setelah peserta menyelesaikan pelatihan. Jadi total yang akan didapatkan oleh perserta mencapai Rp4.200.000.
Dengan dana tersebut, peserta diharapkan akan bisa memanfaatkannya untuk berbagai keperluan.
Seperti biaya transportasi selama pencarian kerja, atau kebutuhan lainnya yang mendukung upaya mereka dalam mendapatkan pekerjaan.
Saldo dana tersebut akan diberikan kepada peserta, jika sudah mengikuti semua program yang telah ditentukan Prakerja.