POSKOTA.CO.ID - Mau tahu gimana cara dapat saldo GoPay gratis tanpa harus top-up atau isi ulang saldo? Simak panduannya dalama artikel ini.
GoPay merupakan salah satu aplikasi dompet digital atau e-wallet yang cukup populer di Indonesia.
Aplikasi dompet elektronik satu ini sangat erat kaitannya dengan aplikasi transportasi online, GoJek.
Biasanya, GoPay sering digunakan untuk membayar biaya perjalanan pengguna ketika menggunakan GoJek.
Untuk melakukan pembayaran, pastinya saldo GoPay haruslah terisi. Kamu bisa melakukan isi ulang atau top-up agar saldo tetap ada.
Namun, ternyata ada beberapa cara yang bisa dilakukan agar kamu bisa mendapatkan saldo gratis tanpa harus top-up.
Peluang ini tentunya harus dimanfaatkan dengan baik dan tidak boleh disia-siakan begitu saja.
Sebab, kapan lagi kamu bisa menghasilkan uang gratis ke dompet elektronik hanya dengan melakukan beberapa hal.
Tenang saja, cara dapat uang gratis ini sangat lah mudah. Tidak ada persyaratan khusus yang diharuskan untuk dapat saldo gratis.
Bagi kamu yang ingin mengetahui cara dapat saldo gratis dengan mudah, simak ulasan selengkapnya di sini.
1. Aplikasi Penghasil Uang
Cara pertama yang bisa dilakukan, yaitu dengan memainkan aplikasi penghasil uang. Kini, memainkan aplikasi penghasil saldo seperti ini sangat populer untuk dapat uang gratis.
Ada banyak jenis aplikasi penghasil uang yang bisa dimainkan. Kamu bisa memilih salah stau yang paling menguntungkan.
Beberapa aplikasi yang bisa menghasilkan saldo gratis, di antaranya Snack Video, Jadi Duit, TikTok Lite, CashZine, Fizzo Novel, dan lainnya.
2. Game Penghasil Uang
Sama halnya dengan aplikasi penghasil uang, memainkan game penghasil uang juga cukup populer di kalangan pengguna internet.
Ada banyak game penghasil uang paling populer di kalangan pengguna internet, seperti MaGer, Greedy Dragon, Faune Puzzle Match, Hago, Main Yo! dan lainnya.
3. Kode Referal Gojek
GoJek memberikan kesempatan bagi pengguna mendapatkan saldo GoPay gratis hanya dengan mengundang teman untuk mengunduh dan membuat akun GoJek.
Kamu bisa membagikan kode referal milikmu kepada teman. Nantinya, setiap ada teman yang gabung ke Gojek menggunakan kode mu, maka kamu akan dapat saldo gratis senilai Rp50.000.
4. Mengisi Survei
Saat ini ada banyak sekali platform yang menyediakan bayaran kepada pengguna setelah mengisi survei online.
Setiap pengguna yang mengisi survei nantinya akan diberikan bayaran dengan nominal yang telah ditentukan.
Salah satu platform survei online berhadiah yang terkenal memberikan bayaran adalah Nusaresearch.
5. Menyelesaikan Tugas Online
Ada salah satu situs web bernama Poin Web yang memungkinkan pengguna mendapatkan uang gratis hanya dengan melakukan berbagai tugas.
Pengguna bisa memperoleh penghasilan dengan menyelesaikan berbagai tugas online, seperti menonton video, mengisi survei, mengunduh aplikasi, dan lainnya.
Demikian informasi mengenai cara dapat saldo GoPay dengan mudah dari internet tanpa harus top-up atau isi ulang.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.