POSKOTA.CO.ID - Kabar baik bagi Keluarga Penerima Manfaat (KPM)! Pemerintah kembali mencairkan saldo dana bansos Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT) September-Oktober.
Bansos PKH dan BPNT adalah bantuan dari pemerintah yang rutin dicairkan dalam beberapa tahap setiap tahunnya.
Untuk mereka yang terdaftar dalam program ini saldo dana bansos ini sangat membantu keluarga kurang mampu dalam memenuhi kebutuhan pokok dan pendidikan.
Pastikan mengecek apakah nama dan Nomor Induk Kependudukan (NIK) termasuk dalam daftar penerima bantuan yang akan cair minggu ini!
Cara Cek Status Penerima Bansos
Untuk mengetahui apakah KPM terdaftar sebagai penerima bansos BPNT maupun BPNT, ada beberapa langkah yang bisa dilakukan:
- Kunjungi situs resmi cekbansos.kemensos.go.id
- Masukkan wilayah tempat tinggal seperti Provinsi, Kabupaten/Kota, Kecamatan, dan Desa/Kelurahan.
- Masukkan nama lengkap sesuai dengan KTP.
- Klik "Cari Data". Setelah itu, sistem akan menampilkan informasi apakah KPM terdaftar sebagai penerima bansos atau tidak.
Bansos Sudah Banyak Masuk ke Rekening KPM
Pemerintah sudah mengeluarkan instruksi pencairan pada awal bulan Oktober hingga kini dana masih terus dicairkan ke rekening bank himbara KPM terdaftar.
KPM dapat memeriksa saldo secara bertahap, baik melalui m-banking, mendatangi langsung mesin ATM, melalui agen bank atau menunggu informasi pencairan di daerah Anda melalui grup media sosial.
Bansos BPNT dan PKH di cairkan dalam 4 hingga 6 tahap setiap tahunnya dengan nominal yang berbeda per pencairan.
Dana bansos BPNT diberikan pada KPM sebesar Rp400.000 per tahap, sedangkan dana bansos PKH diberikan mulai dari Rp225.000 hingga Rp750.000 per tahap.
Bantuan ini bertujuan untuk meringankan beban keluarga miskin, terutama dalam hal pendidikan anak-anak, kesehatan ibu hamil, lansia, serta kebutuhan pangan.
Pada pencairan minggu ini, KPM yang sudah memenuhi syarat akan menerima saldo yang bisa digunakan untuk kebutuhan sehari-hari.