Alhamdulillah, Saldo Gratis Rp400 Ribu dari Bantuan Pangan Non Tunai September-Oktober 2024 Masih Disalurkan! Simak Informasinya di Sini!

Jumat 11 Okt 2024, 19:07 WIB
Cek saldo dana gratis Rp400 Ribu dari BPNT di situs resmi cek bansos kemensos sekarang, sebab penyalurannya masih dilakukan. (Rivero Jericho S/Poskota)

Cek saldo dana gratis Rp400 Ribu dari BPNT di situs resmi cek bansos kemensos sekarang, sebab penyalurannya masih dilakukan. (Rivero Jericho S/Poskota)

POSKOTA.CO.ID - Saldo gratis Rp400 Ribu Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) September-Oktober 2024 masih disalurkan, simak informasi selengkapnya di sini.

Setelah Standing Instructions (SI) diterbitkan pada tanggal 2 Oktober 2024 kemarin, bantuan subsidi BPNT langsung menyalurkan bantuannya.

Bantuan saldo dana gratis ini masih tetap disalurkan hingga hari ini, Jumat, 11 Oktober 2024.

Penyaluran saldo gratis ini dilakukan ke rekening Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) terdaftar milik Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Penyaluran bansos ini sedang dilangsungkan ke 4 Bank KKS yaitu Bank Rakyat Indonesia (BRI), Bank Negara Indonesia (BNI), Bank Syariah Indonesia (BSI), dan Bank Mandiri.

Melansir dari channel YouTube DIARY BANSOS, penyaluran saldo gratis BPNT ini sudah diberlangsungkan di rekening KKS Himpunan Bank Rakyat (Himbara).

"Sampai hari ini, sudah terdapat banyak laporan pencairan saldo dana bansos BPNT di seluruh daerah di Indonesia." Ujar DIARY BANSOS.

DIARY BANSOS menambahkan, "Untuk KKS rekening bank BSI, penyalurannya masih minim namun terpantau sudah dilakukan. Laporan tersebut didapatkan hari ini Jumat, 11 Oktober 2024."

Seperti periode-periode sebelumnya, BPNT mengalokasikan bantuan ini selama 2 bulan dari total Rp2,4 Juta per tahunnya, BPNT memberikan Rp400 Ribu pada periode salur September-Oktober.

Lakukan pengecekan status penyaluran secara berkala dengan mudah di situs resmi cek bansos kemensos dan cairkan saldonya apabula sudah terbukti tersalurkan.

Silakan simak cara mengecek status penyaluran saldo dana gratis BPNT di situs resmi cek bansos kemensos di bawah ini.

Cara Cek Bansos BPNT

News Update