Smartwatch Ini Laku 4.400 Pcs dalam 4 Hari, Kamu Juga Mau? Intip Spesifikasinya di Sini

Rabu 09 Okt 2024, 14:34 WIB
Itel smartwatch O11, smartwatch murah namun berkualitas. (shopee)

Itel smartwatch O11, smartwatch murah namun berkualitas. (shopee)

POSKOTA.CO.ID - Makin hari makin kacau! Di era teknologi sekarang ini banyak  sekali inovasi baru yang dilancarkan oleh perusahaan atau brand-brand elektronik termasuk smartwatch.

Jam tangan pintar atau smartwatch adalah sebuah komputer yang dikenakan dalam bentuk jam tangan. Jam tangan pintar modern menyediakan teknologi layar sentuh untuk penggunaan sehari-hari.

Selain untuk mengatur pola tidur, smartwatch juga dapat digunakan untuk menampilkan asupan kalori setiap harinya. Sehingga, kamu dapat menjaga kesehatan tubuh secara efektif dan memantau asupan kalori harian dengan lebih mudah.

Dikutip dari akun TikTok @rezasuryaptr, smartwatch yang sedang trend ini berhasil terjual 4.400 pcs dalam waktu hanya 4 hari.

Smartwatch Paling Laku

"Sejujurnya gue kaget dikit, memang jam tangan ini pasti laris tapi gak secepat ini. Jumlahnya banyak banget 4.400  cuma 4 hari." kata @rezasuryaptr dikutip Rabu, 9 Oktober 2024.

Jam tangan ini bisa laris banyak karena kata @reza looknya mirip sekali denan brand 'apel kegigit'. Tidak perlu memerlukan uang yang banyak dan tidak harus nabung lama, karena jam tangan atau smartwatch ini dibandrol dengan harga ratusan ribu saja.

"Gue gak berharap apa-apa sama jam ini, secara cuma seratus ribuan saja. Tapi setiap pakai jam tangan ini berasa pake jam mahal." lanjut @reza.

Fungsi yang dimiliki jam tangan ini sama seperti smartwatch lainnya, bisa untuk menghitung langkah dan ada history selama 7 hari kamu jalan kaki. Lalu, hitung bakar kalori saat berolahraga dan lain-lain.

Smartwatch Itel O11

Itel Smartwatch O11 diketahui belum lama ini diluncurkan dengan harga yang terjangkau, yakni mulai Rp200 ribuan.

Meski harganya terjangkau, Itel Smartwatch O11 ini punya beberapa fitur dan spesifikasi yang berkualitas. Berikut daftar spesifikasinya:

  • Nama model: O11
  • Layar: 1.83" IPS 240284
  • Dukungan: Panggilan Bluetooth
  • Baterai: 200mAh
  • Versi BT: V5.3
  • Waktu Pengisian: 2,5 jam
  • Tanah Air: IP68
  • Siaga Total 15 hari
  • Port Input: Pengisian daya tarik magnetis
  • 24 jam pengujian detak jantung atau oksigen darah secara real time
  • Pangan cepat True Sync dan konsumsi daya rendah

Fungsi lainnya 50 mode olahraga, notifikasi pesan, temukan ponsel, kamera jarak jauh, suara AI, stopwatch, panggilan BT jernih, siaga total 15 hari, monitor kesehatan akurat, kontrol musik, kontrol kamera dan notifikasi cerdas.

Berita Terkait
News Update