Seperti yang telah disinggung di awal, bahwa program Kartu Prakerja ini memiliki banyak keuntungan. Berikut ini hal-hal yang akan terima selain dana insentif.
1. Pelatihan Gratis
Peserta akan mendapatkan pelatihan gratis sesuai dengan minat untuk meningkatkan keterampilan dan pengetahuan agar bisa mempersiapkan diri memasuki karir yang
dimimpikan.
2. Ilmu dan Relasi Baru
Pelatihan gratis ini memberikan peluang untuk belajar hal baru dan memperluas jaringan dibidang yang diminati.
3. Sertifikat Pelatihan
Hal lain yang membuat program Kartu Prakerja ini menarik adalah adanya sertifikat yang dapat digunakan untuk melamar pekerjaan atau meningkatkan posisi dalam pekerjaan saat ini.
Adapun pendaftaran program Kartu Prakerja gelombang terbaru untuk saat ini masih belum ada pengumuman resmi dari tim penyelenggara.
Untuk mengetahui informasi terbaru Anda bisa langsung mencari tahu di link prakerja.go.id atau media sosialnya.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.