POSKOTA.CO.ID - Nomor Induk Kependudukan (NIK) Kartu Tanda Penduduk pada nama Anda yang telah terpilih pemerintah, akan menerima subsidi saldo dana yang totalnya Rp2,4 juta dari bantuan sosial PKH 2024, informasi selengkapnya simak artikel ini.
Dilansir dari kanal YouTube 'Diary Bansos' mengenai perkembangan terbaru pencairan bantuan sosial PKH untuk alokasi bulan Oktober 2024 menunjukkan bahwa kartu KKS dari Bank BNI dan BRI mulai menunjukkan saldo masuk.
Namun, pencairan ini belum merata, sehingga masih banyak penerima yang belum mendapatkan saldo bantuan.
Proses pencairan ini berlangsung bertahap, sehingga bagi penerima yang belum menerima saldo di KKS mereka, disarankan untuk bersabar dan terus memantau perkembangan.
Bagi mereka yang masih menunggu, penggunaan layanan mobile banking seperti BRI Mobile, BNI Mobile, dan aplikasi lainnya dari bank terkait bisa mempermudah pengecekan saldo tanpa perlu ke mesin ATM atau agen bank.
Selain itu, bagi penerima yang mendapati status bantuan mereka tidak cair atau tidak layak di aplikasi pendamping, disarankan untuk mengecek dengan pendamping sosial setempat untuk memastikan status bantuan mereka.
Hal ini penting untuk mengetahui apakah bantuan mereka masih dalam proses pencairan atau ada kendala yang menyebabkan bantuan tersebut tidak cair.
Pencairan ini juga masih ditunggu untuk kartu KKS dari Bank Mandiri dan BSI yang saat ini masih belum terlihat adanya saldo masuk setelah tanggal 4 Oktober 2024.
Semoga dalam waktu dekat, giliran penerima manfaat dengan KKS dari kedua bank tersebut juga bisa mendapatkan subsidi bantuan sosial mereka. Berikut adalah informasi selengkapnya mengenai bantuan sosial Program Keluarga Harapan (PKH) 2024.
Dana bansos PKH disalurkan ke rekening Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) milik KPM dan proses penerimaan bantuannya dapat dilakukan melalui rekening yang menggunakan Himpunan Bank Milik Negara (Himbara) Seperti, Bank BNI, BRI, BTN, dan Bank Mandiri.
Bansos PKH dicairkan dalam empat tahap, masing-masing berlangsung selama tiga bulan. KPM akan menerima bantuan sosial setiap tiga bulan sekali. Berikut adalah jadwal pencairan bansos PKH sepanjang tahun:
- Tahap 1: Januari - Maret 2024.
- Tahap 2: April - Juni 2024.
- Tahap 3: Juli - September 2024.
- Tahap 4: Oktober - Desember 2024.