POSKOTA.CO.ID - Rumah tangga Baim Wong dan Paula Verhoeven kini tengah diujung tanduk.
Pasalnya, Baim Wong telah resmi gugat cerai Paula Verhoeven.
Tak sedikit netizen yang penasaran dengan alasan Baim gugat cerai Paula.
Beberapa teori netizen pun ramai di media sosial, diduga Baim terlalu pelit terhadap Paula. Meskipun demikian terkait hal tersebut tidak ada bukti,
Berdasarkan informasi, Baim Wong sudah mendaftarakan gugatan cerainya terhadap Paula ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada Senin, 7 Oktober 2024.
Hal itu pun dikonfirmasi oleh Kepala Humas Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Taslimah.
Taslimah membenarkan adanya gugatan cerai yang diajukan oleh Baim Wong terhadap Paula.
Tidak hanya talak cerai, Taslimah juga mengatakan bahw Baim Wong meminta hak asuh atas kedua anaknya.
"Pemohon (Baim Wong) mengajukan gugatan cerai talak dan hak asuh anak.
Pemohon untuk diberikan izin mengucap talak kepada istrinya. Pemohon juga meminta untuk menjadi pengasuh anak dari termohon," kata Taslimah.
Kuasa hukum Baim Wong, Fahmi Bachdim juga membenarkan bahwa kliennya telah resmi menggugat cerai Paula.
Bahkan Fahmi mengatakan bahwa Baim akan segera memberikan keterangan secara langsung terkait perceraiannya tersebut di kantor iger Wong Entertainment.
Hingga saat ini belum diketahui apa alasan Baim Wong Gugat cerai Paula Verheoven.
Baim Wong mungkin akan membeberkan secara langsung alasan perceraiannya dengan paula di momentum tersebut.
Diketahui bahwa Baim Wong dan Paula Verhoeven sudah menjalani kehidupan rumah tangga selama enam tahun. (*)
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.