POSKOTA.CO.ID - Grup band asal Inggris yakni Coldplay, baru saja merilis single terbaru mereka yang berjudul 'All My Love'.
Hits ini baru saja di publikasikan pada 4 Oktober 2024 dan langsung masuk dalam jajaran top hits di Youtube.
Hingga saat ini video klip nya saja sudah ditonton sebanyak lebih dari 2,5 juta kali dalam tiga hari penayangannya.
Chris Martin dan kawan-kawan memasukan lagu tersebut di dalam album bertajuk Moon Music bersamaan dengan beberapa hits lainnya.
Lagu ini sudah pernah dibawakan secara langsung oleh Coldplay pada September 2024 ketika mereka konser di Athena.
Makna Lagu Coldplay - All My Love
Jika melihat terjemahan dari liriknya, band yang pernah manggung di Indonesia ini mencoba memberikan pemaknaan cinta yang mendalam.
Meski terkesan sederhana diawal, namun seiring berjalannya lagu terdapat sebuah penggambaran yang dalam.
Dalam lagu tersebut Chris berhasil memberikan gambaran alami dari emosional seseorang dalam pengungkapan rasa cinta.
Bahasa yang emosional juga dibalutkan dalam setiap baris dalam liriknya tersebut.
Selain itu gambaran untuk menggali arti komitmen dan ketahanan dalam hubungan juga berhasil dituangkan dengan amat baik serta ciamik.
Lirik dan Terjemahan Coldplay - All My Love
Berikut ini adalah lirik dan terjemahan lagu terbaru Coldplay yang berjudul 'All My Love'.