POSKOTA.CO.ID - Dari video-video dan foto-foto yang tersebar di media sosial mengenai Sean John Combs atau P Diddy terkuak fakta yang mengejutkan.
Terlihat dari foto di White Party P Diddy yang mengambil makanan di atas badan orang yang dikaitkan dengan ritual satanisme. Namun, faktanya ini bukan ritual melainkan sebuah tradisi di Jepang yang namanya Nyotaimori.
Dikutip dari pemilik akun TikTok @And***, kasus P Diddy ini memang beneran terjadi. Tapi ada aspek-aspek dalam kasus ini yang suka 'dipelintir' sama orang-orang, contohnya tradisi Nyotaimori ini.
"Jadi, Nyotaimori itu emang tradisi makan sushi yang disajikan di atas tubuh wanita tanpa pakaian. Dan tradisi ini merupakan tradisi kuno Jepang yang awalnya dilakukan sebagai perayaan para Samurai yang menang dalam pertempuran." kata @And*** dikutip Senin, 7 Oktober 2024.
'Ritual' Nyotaimori P Diddy
Nyotaimori dipakai untuk selebrasi atau perayaan. Di saat zaman makin modern, tradisi ini makin dilestarikan dan diadopsi oleh restoran-restoran Jepang untuk menarik pelanggan dengan tujuan 'customer experience.'
Pada tahun 1990-2000an, tradisi ini memang memikat perhatian media barat dan mulai diadopsi sama event organizer di Amerika Serikat untuk dijadikan konsep acara makan di kalangan artis-artis Hollywood, salah satunya di acara pestanya P Diddy.
"Foto-foto viral ini yang di rumah P Diddy kemarin adalah tradisi Jepang buat makan sushi bukan ritual satanisme. Dan di video klipnya Katy Perry yang judulnya Appetite itu juga terinspirasi dari tradisi Jepang Nyotaimori guys,bukan satanisme." tambah @And***.
Sejarah Nyotaimori
Bagi orang Jepang, nyotaimori dibuat bukan tanpa alasan. Secara harafiah, Nyotaimori sendiri mempunyai arti sebagai sebuah cara untuk mengagumi tubuh seorang wanita.
Tidak hanya soal seksualitas, Jepang sendiri mempunyai berbagai cara untuk menikmati sebuah makanan, khususnya melalui sebuah acara makan malam glamor yang dianggap sebagai sebuah seni.
Di Jepang, sekarang ini sulit untuk bisa mendapatkan restoran yang mau mempraktekkan Nyotaimori secara terbuka. Sedangkan di negara lain, ditenggarai AS, Perancis, Berlin hingga London, Nyotaimori berkembang dengan cukup pesat.
Jangan salah menyamakan Nyotaimori dengan Nantaimori. Kenapa? Karena nantaimori berarti penyajian sushi di atas tubuh pria.
Jadi, jangan samakan atau sangkut pautkan tradisi ini dengan ritual satanisme yang beredar luas di media sosial.
Itulah informasi mengenai tradisi Jepang yang diterapkan oleh artis-artis Hollywood di pesta P Diddy. Terus update berita terkini jika ingin mengetahui fakta yang sesungguhnya. Semoga bermanfaat.
Cek berita dan informasi menari lainnya di GoogleNews dan follow WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.