Saldo DANA Prakerja Rp700.000 dari Pemerintah Gagal di Klaim? Ini Penyebab yang Sering Terjadi Serta Solusinya

Senin 07 Okt 2024, 09:09 WIB
Penyebab gagal klaim saldo DANA gratis dari Kartu Prakerja. (Pexels/Andrea Piacquadio)

Penyebab gagal klaim saldo DANA gratis dari Kartu Prakerja. (Pexels/Andrea Piacquadio)

POSKOTA.CO.ID - Peserta Kartu Prakerja berhak klaim saldo DANA gratis Rp700.000 sebagai insentif dan bonus setelah menyelesaikan program yang bisa ditarik melalui dompet elektronik DANA dan lainnya.

Program Kartu Prakerja adalah salah satu inisiatif pemerintah untuk membantu masyarakat, khususnya bagi mereka yang sedang mencari kerja atau ingin meningkatkan keterampilan.

Namun, ada beberapa peserta yang mengalami kesulitan dalam mengklaim saldo tersebut. Berikut beberapa penyebab yang sering terjadi dan solusinya.

1. Tidak Menyelesaikan Pelatihan dengan Baik

Menurut lansiran instagram resmi @prakerja.go.id pesert harus menyelesaikan dan mengikuti modul pelatihan hingga selesai dengan kehadiran 100 persen.

Mungkin hal tersebut yang menjadi banyak kegagalan peserta dalam klaim saldo DANA gratis. Pastikan kamu sudah mengikuti pelatihan hingga selesai, dan sertifikat telah terbit di dashboard Prakerja.

Periksa status pelatihan di dashboard Prakerja atau situs lembaga pelatihan, pastikan bahwa pelatihan telah 100% selesai dan sertifikat sudah muncul.

2. Belum Memberi Rating dan Ulasan Pelatihan

Setelah menyelesaikan pelatihan, peserta juga wajib memberikan rating dan ulasan terhadap pelatihan yang telah diikuti. 

Berikan rating dan ulasan pada platform penyedia pelatihan segera setelah pelatihan selesai, periksa riwayat pelatihan yang kamu ikuti untuk mendapati menu berikan ulasannya.

Setelah itu, cek kembali apakah saldo Rp600.000 sudah dijadwalkan atau belum di menu insentif pada dashboard Prakerja.

3. Tidak Menjawab Survei Evaluasi

Untuk klaim saldo DANA gratis atau lainnya, peserta harus mengisi survei evaluasi yang mulai tersedia 15 hari setelah insentif pasca pelatihan sudah diterima.

Terdapat 2 survei evaluasi Prakerja yang bisa diisi, setiap survei diberi bonus insentif Rp50.000, total saldo masuk ke rekening atau dompet elektronik adalah sebesar Rp100.000.

Berita Terkait
News Update