Hasil Final Piala Dunia Futsal 2024: Brazil Pecundangi Argentina dan Berhasil Angkat Trofi!

Senin 07 Okt 2024, 14:36 WIB
Hasil pertandingan final Piala Dunia Futsal 2024 antara Brazil vs Argentina(Instagram/@bolalobfutsal)

Hasil pertandingan final Piala Dunia Futsal 2024 antara Brazil vs Argentina(Instagram/@bolalobfutsal)

POSKOTA.CO.ID - Hasil final Piala Dunia Futsal 2024 antara Brazil melawan Argentina, sukses dimenangkan Selecao dengan skor tipis.

Timnas Brazil berhasil menjadi juara Piala Dunia Futsal usai membungkam Argentina dengan skor tipis 2-1 pada Minggu 6 Oktober 2024.

Tim asuhan Marquinhos Xavier sukses unggul dari Argentina pada babak pertama dengan skor 2-0.

Kedua tim sama-sama menunjukan penampilan kelas dunia di kancah futsal dengan menyajikan permainan yang taktis.

Brazil dan Argentina sama-sama melakukan jual beli serangan untuk bisa memenangkan laga ini.

Alhasil pada menit ke enam, Ferrao berhasil memecah kebuntuan bagi Brazil dengan menyontek bola yang ada di tiang kedua.

Argentina juga tidak tinggal diam dan terus membahayakan gawang Brazil setelahnya.

Sayangnya, pada menit ke-14 Argentina harus kebobolan usai kemelut didepan gawang dimanfaatkan oleh Rafael.

Skor 2-0 bertahan hingga peluit babak pertama dibunyikan oleh wasit.

Pada babak kedua, Argentina terus gencar melakukan serangan untuk bisa membobol gawang Brazil.

Alhasil power play yang dimainkan oleh Argentina berbuah hasil, Matias Rosa yang menjadi kiper terbang sukses membobol gawang Brazil.

Berita Terkait

News Update