5 Tanda Hp Kamu Disadap Aplikasi Pinjaman Online, Nomor 3 Paling Sering Terjadi!

Senin 07 Okt 2024, 07:50 WIB
Ilustrasi. Nomor hp kamu disadap aplikasi pinjaman online. (Freepik)

Ilustrasi. Nomor hp kamu disadap aplikasi pinjaman online. (Freepik)

POSKOTA.CO.ID - Jika kamu pernah melakukan pinjaman online (pinjol), baik melalui aplikasi legal maupun ilegal, berhati-hatilah terhadap tanda-tanda bahwa handphone (hp) kamu mungkin telah disusupi.

Dengan semakin canggihnya teknologi, para penjahat siber juga semakin kreatif dalam mencari celah untuk mengeksploitasi data pribadi pengguna.

Banyak aplikasi pinjaman online yang tidak hanya mencari keuntungan dari bunga pinjaman, tetapi juga dapat menyusup ke dalam perangkat pengguna dan mencuri informasi penting.

Keberadaan aplikasi ilegal yang kurang terawasi juga membuat risiko ini semakin tinggi. Sering kali, pengguna tidak menyadari bahwa mereka telah memberikan akses kepada pihak ketiga untuk memantau aktivitas di dalam perangkat.

Untuk itu, penting meningkatnya kesadaran tentang keamanan data, dan simak lebih lanjut mengenai beberapa tanda-tanda bahwa hp kamu mungkin telah disadap oleh aplikasi pinjaman online.

Tanda-Tanda Hp Kamu Disadap

Dikutip Poskota dari kanal YouTube Solusi Keuangan, berikut adalah lima tanda hp kamu disadap oleh aplikasi pinjol, yang bisa menjadi peringatan serius.

1. Hp Cepat Panas atau Baterai Cepat Habis

Tanda pertama yang perlu kamu waspadai adalah jika hp tiba-tiba cepat panas atau baterainya cepat habis, meskipun penggunaannya normal. 

Biasanya, kamu mengenali pola penggunaan harian, namun ketika HP tiba-tiba menjadi lambat atau cepat panas tanpa sebab yang jelas, ini bisa menjadi tanda adanya aktivitas mencurigakan di dalam perangkat. 

Aktivitas ini mungkin berasal dari skrip atau aplikasi berbahaya yang berjalan di latar belakang untuk memantau aktivitas kamu.

2. Penggunaan Paket Data Meningkat Drastis

Tanda kedua yang sering terjadi adalah penggunaan paket data yang tiba-tiba melonjak tanpa alasan yang jelas. 

Jika biasanya kamu hanya menggunakan 1 atau 2 GB data dalam sehari, tapi tiba-tiba penggunaan meningkat menjadi 3 atau 4 GB, ini bisa jadi indikasi bahwa ada aplikasi tersembunyi yang menggunakan data tanpa sepengetahuan kamu. 

Berita Terkait

News Update