Keluarga Tupac Shakur Sewa Pengacara, Usut Dugaan Keterlibatan P Diddy dalam Kematian sang Rapper

Minggu 06 Okt 2024, 17:20 WIB
Keluarga Tupac Shakur sewa pengacara untuk usut sugaan keterlibatan P Diddy dalam kasus kematian sang rapper. (dok. soundcloud.com)

Keluarga Tupac Shakur sewa pengacara untuk usut sugaan keterlibatan P Diddy dalam kasus kematian sang rapper. (dok. soundcloud.com)

POSKOTA.CO.ID - Kematian Tupac Shakur kini mencuat kembali seiring adanya dugaan keterlibatan P Diddy.

Dikabarkan keluarga sang rapper pun menyewa pengacara untuk mengusut dugaan keterlibatan P Diddy terhadap kematian Tupac Shakur.

Seperti diketahui bahwa kasus yang menjerat Sean "P Diddy" Combs kini tengah melebar dikaitkan dengan kamatian beberapa artis papan atas Amerika Serikat.

Semenatra itu, P Diddy tengah menghadapi tuduhan pelecehan seksual, pemerkosaan, dan perdagangan manusia dari sejumlah tuntutan hukum serta dakwaan federal setelah tiga dakwaan yang menuduh dia menculik dan memperdagangkan wanita untuk memenuhi hasrat seksualnya. 

Dugaan P Diddy terlibat dalam kasus kematian beberapa artis pun mencuat hingga mengejutkan publik.

Dikutip dari Court TV, Alex Spiro seorang pengacara yang berbasis di New York, yang baru-baru ini mewakili Alec Baldwin atas tuduhan pembunuhan tidak disengaja, mengatakan bahwa dia telah disewa untuk menyelidiki P Diddy.

Ia pun mengusut soal potensi hubungan P Diddy dengan salah satu pembunuhan paling terkenal di Las Vegas. 

Pada tahun 1990, rapper ternama Tupac Shakur ditembak mati saat mengemudi di Sin City.

Namun, kasus pembunuhan tersebut tetap tidak terpecahkan hingga Duane "Keffe D" Davis ditangkap dan didakwa atas pembunuhannya pada tahun 2023. 

Davis pun tidak menyinggung nama P Diddy dalam kasus tersebut, akan tetapi seorang detektif yang bersaksi di hadapan dewan juri yang mendakwa Davis menyinggung soal Marion "Suge" Knight Jr.

Sosok tersebut juga terluka dalam penembakan yang menewaskan Tupac Shakur, diduga mengatakan kepada orang-orang bahwa P Diddy bertanggung jawab secara tidak langsung.  

Berita Terkait
News Update