Bikin Hp Lain Minder! Tecno Spark Go 1 Hadir dengan Harga Rp1 Jutaan, Spesifikasi Dewa

Minggu 06 Okt 2024, 09:02 WIB
Tecno Spark Go 1 resmi meluncur di Indonesia dengan spesifikasi dewa. (Tangkap layar/Instagram/@tecnoindonesia)

Tecno Spark Go 1 resmi meluncur di Indonesia dengan spesifikasi dewa. (Tangkap layar/Instagram/@tecnoindonesia)

POSKOTA, CO.ID- Gokil, dunia teknologi semakin memanas karena kehadirannya Tecno Spark Go 1 yang resmi meluncur ke Indonesia. Salah satu Hp dengan harga Rp1 jutaan, memiliki spesifikasi dewa dan dijamin tahan banting, membuat Hp lain minder.

Tecno Spark Go1 hadir dengan desain yang elegan dan modern, membuatnya terlihat lebih premium dibandingkan dengan harga yang ditawarkan.

Layar berukuran 6,67 inci dengan resolusi HD+ memastikan pengguna bisa menikmati tampilan yang tajam dan jernih, cocok untuk streaming video atau bermain game.

Selain itu, desain bezel yang tipis memberi kesan lebih luas pada layar, sehingga pengalaman visual lebih memuaskan. Pada informasi yang diberikan melalui akun Instagram @tecnoindonesia, ponsel ini akan hadir pada 6 Oktober 2024.

Jangan tertipu dengan harga yang terjangkau, karena Tecno Spark Go1 dibekali dengan chipset MediaTek Helio A20 yang mampu menjalankan berbagai aplikasi dengan lancar.

Ditenagai oleh RAM hingga 8GB dan penyimpanan internal 128GB, ponsel ini siap menjalankan tugas harian seperti chatting, browsing, hingga gaming ringan tanpa hambatan.

Jika ruang penyimpanan terasa kurang, tersedia juga slot microSD hingga 256GB yang memungkinkan pengguna menyimpan lebih banyak file, foto, dan video.

Kamera Jernih untuk Mengabadikan Momen

Bicara soal kamera, Tecno Spark Go1 hadir dengan kamera belakang 13 MP yang dilengkapi dengan AI untuk menghasilkan foto yang tajam dan detail, bahkan di kondisi cahaya rendah.

Kamera depannya yang beresolusi 8 MP juga dilengkapi dengan fitur AI Beauty, cocok untuk pecinta selfie yang ingin selalu tampil sempurna di media sosial.

Baterai Tahan Lama

Baterai besar berkapasitas 5000mAh menjadi salah satu keunggulan utama Tecno Spark Go1. Kapasitas ini lebih dari cukup untuk menemani aktivitas sehari-hari tanpa perlu sering-sering mengisi daya.

Dari browsing, menonton video, hingga bermain game, baterai ini dirancang untuk bertahan lama sehingga pengguna tidak perlu khawatir kehabisan daya di tengah hari.

Sistem Operasi dan Fitur Tambahan

Berita Terkait

News Update