Berkat teknologi tersebut, sosok Nike Ardilla hadir seperti nyata berada di Synchronize Festival 2024.
Bahkan mulai dari postur, gaya berbusana, hingga suara Nike Ardilla benar-benar hadir untuk menghibur para penggemar.
"Assalamualaikum. Apa kabar Synchronize Fest? Terima kasih semua yang sudah hadir di sini," kata metahuman Nike Ardilla di District Stage, Synchronize Fest 2024 di Gambir Expo Kemayoran, Jakarta pada Jumat 4 Oktober 2024 malam.
Sapaan itu pun langsung disambut ribuan penonton. Metahuman Nike Ardilla kemudian membawakan lagu Seberkas Sinar untuk mengobati kerinduan fan di Synchronize Fest 2024.
Banyak penggemar yang mengaku merinding ketika akhirnya bisa melihat penampilan mendiang Nike Ardilla meski dalam bentuk metahuman.
"Merinding dan terharu banget, suaranya juga mirip sama yang asli," tulis salahsatu akun Instagram.
Selain membawakan lagu Seberkas Sinar, Nike Ardilla juga menyanyikan hit Bintang Kehidupan.
"Sekarang kita nyanyi yang ada bintang-bintangan. Bintang Kehidupan, khusus buat Synchronize Fest," ucap penyanyi asli Kota Kembang ini.
Nyanyian massal penonton kemudian terdengar ketika Nike Ardilla melantunkan lagu Bintang Kehidupan. Seketika ribuan penonton pun mengikuti nyanyian tersebut.