POSKOTA.CO.ID - Nomor Induk Kependudukan (NIK) Kartu Tanda Penduduk (KTP) milik Anda yang sebagai komponen Penerima Manfaat (PM) bansos PKH 2024 dapat menerima subsidi dana yang totalnya Rp2.400.000 ke rekening Himbara, informasi selengkapnya simak artikel ini.
Update terbaru tentang saldo Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) bantuan Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) periode September-Oktober 2024, yang mulai cair pada tanggal 4 Oktober 2024.
Terpantau, pencairan saldo bantuan PKH hari ini bergiliran dari beberapa bank. Setelah Bank BRI mencairkan lebih dulu, kini giliran Bank Mandiri yang mulai memproses pencairan bantuan PKH untuk KPM.
KPM yang memenuhi syarat akan menerima bantuan ke kartu KKS dan penyalurannya melalui rekening Himpunan Bank Milik Negara (Himbara) seperti BRI, BNI, atau Mandiri.
Bagi yang belum cek saldo, silakan periksa saldo secara berkala, namun jangan terlalu sering untuk menghindari kerusakan kartu.
Sebagai informasi, mulai dari tanggal 2 Oktober 2024, keterangan Surat Perintah Pencairan Dana (SP2D) untuk bantuan BPNT periode 2 bulan, yaitu September-Oktober, sudah berubah menjadi Standing Instruction (SI), artinya transfer akan dilakukan dalam 2 hingga 3 hari kerja.
Banyak KPM yang sudah mulai menerima dan mencairkan saldo BPNT sebesar Rp400.000. Pencairan ini awalnya dilakukan oleh Bank BNI, diikuti dengan bantuan PKH tahap 4 pada tanggal 3 Oktober 2024.
Dengan nominal yang dapat diterima bervariasi, mulai dari Rp150.000 hingga Rp500.000. Ini tergantung pada komponen bantuan yang diterima oleh KPM.
Giliran Bank Mandiri yang mulai mencairkan bantuan PKH dengan nominal yang juga bervariasi.
KPM yang kartu KKS-nya diterbitkan oleh Bank BRI dan Bank Mandiri bisa mulai mengecek saldonya, baik melalui mesin ATM, EDC agen bank, atau lebih mudah menggunakan layanan mobile banking seperti Livin' by Mandiri atau BRImo untuk Bank BRI.
Perlu diingat, hindari mengecek saldo terlalu sering agar tidak terjadi kerusakan pada kartu KKS. Sebaiknya, gunakan layanan mobile banking agar bisa memantau saldo kapan saja tanpa harus ke ATM.