Setelah mencairkan dana, sangat disarankan untuk menyimpan bukti transaksi yang dikeluarkan oleh mesin ATM.
Bukti ini dapat berguna jika ada masalah terkait pencairan atau untuk keperluan dokumentasi. Jika Anda merasa ada ketidaksesuaian atau masalah setelah pencairan, Anda dapat menghubungi layanan pelanggan bank untuk mendapatkan bantuan.
Segera cek status Anda melalui laman cekbansos.kemensos.go.id dan pastikan Anda tidak melewatkan pencairan dana bansos PKH yang berhak diterima.
DISCLAIMER: Perlu ditekankan bahwa informasi mengenai penerima bansos yang disampaikan dalam artikel ini tidak berlaku untuk seluruh pembaca.
Penerima bansos yang dimaksud adalah masyarakat yang telah terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) dan memenuhi syarat serta kriteria yang telah ditetapkan oleh pemerintah untuk menerima bantuan sosial.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.