POSKOTA.CO.ID - Link live streaming Liga Inggris 2024 antara Manchester City vs Fulham bisa kamu klik sekarang diakhir artikel ini.
Pertandingan pekan ketujuh Liga Inggris 2024 mempertemukan Manchester City vs Fulham pada Sabtu 5 Oktober 2024 pukul 21.00 WIB di Etihad Stadium.
The Citizens sudah mengarungi enam laga awal Liga Inggris dengan sangat baik, City berhasil meraih empat kemenangan dan dua kali hasil seri.
Tidak jauh berbeda, Fulham juga berhasil meraih hasil yang optimal dari enam laga awal Liga Inggris 2024 dengan meraih tiga kemenangan, dua kali seri dan satu kali kalah.
Manchester City saat ini duduk di posisi kedua klasemen sementara Liga Inggris dengan raihan 14 poin.
Sementara Fulham saat ini berada diperingkat enam Liga Inggris dengan raihan 11 poin.
Tentunya laga ini akan sangat seru untuk disaksikan penggemar sepak bola Liga Inggris.
Pasalnya jika menang, Fulham bisa saja memepet City di papan klasemen Liga Inggris 2024.
Tentunya pasukan Pep Guardiola tidak mau kalah agar bisa menjaga asa berada di papan atas klasemen Liga Inggris 2024.
Saksikan laga seru antara Manchester City vs Fulham melalui link live streaming yang ada diakhir artikel ini sekarang.
Prediksi Skor Manchester City vs Fulham
Manchester City 3-1 Fulham