POSKOTA.CO.ID - Menghadapi Tiongkok di kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia memiliki keuntungan, pasalnya tiga pemain andalan negara yang berjuluk Tirai Bambu itu mengalami cedera.
Skuad Garuda dijadwalkan berhadapan dengan Tiongkok pada 15 Oktober 2024 di Qingdao Youth Football Stadium.
Sebelum bertolak ke Tiongkok, Indonesia akan lebih dulu melakoni duel melawan Bahrain pada 10 Oktober 2024 mendatang.
Diperkirakan seluruh skuad Garuda akan lengkap dan berkumpul pada 7 Oktober 2024 di Bahrain.
3 Pemain Tiongkok Cedera
Melansir dari media Tiongkok, Soho disebutkan jika skuad negeri Tirai Bambu itu sedang dalam kondisi tidak baik-baik saja saat akan berhadapan dengan Indonesia.
Ada tiga pemain yang mengalami cedera, yaitu Wu Lei, Yang Zexiang dan A Lan.
Yang Zexiang dipastikan akan absen dalam dua laga saat berhadapan dengan Australia dan Indonesia.
Sedangkan Wu Lei dan A Lan diperkirakan hanya absen di pertandingan melawan Australia dan bisa turun saat menghadapi Indonesia.
Kepastian dua pemain Tiongkok itu bisa tampil, karena pelatih Branko Ivankovic memboyong mereka berdua untuk laga melawan Indonesia.
Branko menyebutkan bahwa Wu Lei tengah menjalani perawatan mandiri di Shanghai, sementara A Lan melakukan perawatan di Qingdao.
"Wu Lei memutuskan tinggal di Shanghai untuk memulihkan diri dari cedera dan A Lan memulihkan diri di Qingdao," kata Branko dikutip dari Soho pada Sabtu, 5 Oktober 2024.