Huawei MatePad 11.5 S Diserbu Kalangan Gen Z, Segini Harga dan Spesifikasinya

Sabtu 05 Okt 2024, 20:22 WIB
Harga Huawei MatePad 11.5 S. (Huawei/Risti Ayu Wulansari)

Harga Huawei MatePad 11.5 S. (Huawei/Risti Ayu Wulansari)

POSKOTA.CO.ID - Huawei meluncurkan tab seri MatePad 11.5 S ke pasar Indonesia sejak Juli 2024, dan langsung diserbu kalangan Gen Z. Buat kamu yang ingin membelinya, simak dulu nih harga dan spesifikasinya.

Tablet ini menawarkan teknologi PaperMatte Displays 2.0 terbaru serta ditenagai oleh Chipset Qualcomm Snapdragon 870, menjadikannya salah satu perangkat yang stylish, powerful, dan nyaman digunakan untuk berbagai aktivitas sehari-hari.

Ukuran layar tablet ini sebesar 11.5 inci dengan resolusi 2.8K FullView Display, serta memiliki refresh rate yang cukup tinggi, yakni mencapai 144 Hz. 

Selain itu, fitur canggih seperti PaperMatte Display 2.0, True-to-Life Colours, TÜV Rheinland Low Blue Light Certification, dan TÜV Rheinland Flicker-Free Certification juga hadir untuk menjaga kenyamanan mata pengguna.

Dari segi desain, layar Huawei MatePad 11.5 S menggunakan panel TFT LCD FullView Display dengan resolusi 2.8K (2800 x 1840 piksel), memastikan tampilan yang jernih dan tajam.

Aplikasi Produktivitas Eksklusif

Untuk mendukung produktivitas, Huawei MatePad 11.5 S dilengkapi dengan sejumlah aplikasi eksklusif seperti:

  • GoPaint untuk menggambar,
  • Huawei Notes untuk mencatat, serta WPS Office 2.0 yang menawarkan berbagai fitur produktivitas seperti di perangkat PC.
  • Teknologi NearLink juga memungkinkan tablet ini terhubung dengan berbagai aksesori, termasuk Huawei M-Pencil Gen 3 dan Huawei Smart Magnetic Keyboard, sehingga pengguna bisa bekerja lebih cepat dan efisien.

Spesifikasi Huawei MatePad 11.5 S

Dari sisi fotografi, tablet ini dilengkapi:

  • Kamera belakang beresolusi 13 MP
  • Kamera depan beresolusi 8 MP

Tablet ini memiliki RAM 8 GB dan storage 256 GB. Huawei MatePad 11.5 S juga berjalan dengan HarmonyOS 4.2, yang berarti tidak didukung oleh layanan Google seperti Maps atau Play Store, namun tetap menawarkan pengalaman software yang optimal dengan ekosistemnya sendiri.

Baterai super jumbo berkapasitas 8.800 mAh memastikan tablet ini dapat bertahan lama untuk aktivitas sehari-hari.

Selain itu, fitur lain seperti WiFi 802.11 a/b/g/n/ac/ax, Bluetooth 5.2, USB-C, serta empat speaker dengan teknologi Huawei Histen 9.0 juga turut melengkapi tablet ini.

Dimensi dan Warna

Tablet ini memiliki ketebalan 6,2 mm dan bobot sekitar 510 gram, tersedia dalam dua pilihan warna: Space Grey dan Violet.

Harga dan Ketersediaan

Berita Terkait

News Update