POSKOTA.CO.ID - Di balik kemudahan pinjaman online (pinjol) legal, banyak nasabah yang mengkhawatiran soal penagihan oleh debt collector (DC) lapangan.
Kehadiran DC lapangan sering kali menjadi momok menakutkan bagi para peminjam yang datang ke rumah karena akan mengganggu ketenangan hidup.
DC Lapangan adalah istilah untuk menyebut pihak atau individu yang bertugas menagih utang langsung kepada peminjam secara langsung, biasanya di lokasi tempat tinggal atau tempat kerja nasabah.
Metode yang digunakan oleh DC lapangan bervariasi, ada yang berusaha menegosiasikan pembayaran, sementara yang lain mungkin menggunakan pendekatan yang lebih keras.
Dalam situasi seperti ini, penting untuk mengetahui mana saja aplikasi pinjol yang benar-benar legal dan bebas dari praktik penagihan DC lapangan tidak etis.
Dengan mengetahui aplikasi pinjol legal, Anda dapat merasa lebih tenang dan nyaman saat menggunakan layanan pinjaman, tanpa perlu khawatir akan kedatangan DC lapangan yang dapat mengganggu privasi.
Pinjol Legal Tanpa DC Lapangan
Dikutip oleh Poskota dari kanal YouTube Solusi Keuangan, berikut adalah sepuluh aplikasi pinjol legal yang hingga saat ini bebas dari ancaman DC lapangan ke rumah.
1. Uang Me
Uang Me adalah aplikasi pinjol legal yang dikenal aman. Hingga saat ini, mereka belum memiliki DC lapangan.
Jadi, jika mendapatkan telepon atau pesan dari seseorang yang mengaku sebagai DC lapangan, Anda bisa mengabaikannya.
2. Bantu Saku
Selanjutnya adalah Bantu Saku. Meskipun aplikasi ini cukup populer dan sering muncul di iklan, belum ada informasi valid yang menunjukkan bahwa mereka memiliki DC lapangan.
Anda bisa merasa lebih tenang menggunakan layanan dari Bantu Saku tanpa khawatir akan kedatangan DC lapangan.