POSKOTA.CO.ID - Pemerintah sudah mulai menyalurkan saldo dana gratis Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) ke rekening Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) pemilik Nomor Induk Kependudukan (NIK) e-KTP ini. Yuk, simak informasi selengkapnya di sini.
Setelah masuk awal bulan Oktober ini, pemerintah sudah memberikan Standing Instructions (SI) kepada bank KKS penyalur.
Dengan masuknya SI, bank KKS mulai menyalurkan bantuan berupa saldo dana bansos PKH dan BPNT.
Kabar baiknya, penyaluran tersebut sudah mulai diterima oleh banyak Keluarga Penerima Manfat (KPM) di seluruh Indonesia.
Fokus penyaluran tersebut adalah keluarga miskin yang NIK e-KTPnya terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).
Penyaluran tersebut dilakukan dengan nominal yang beragam mulai dari Rp150.000 hingga Rp600.000.
Mengutip dari YouTube DIARY BANSOS, "Alhamdulillah, baru aja narik saldo dana bansos. Kayaknya penyaluran yang dilakukan KKS BNI adalah BPNT duluan. Soalnya, saya KPM BPNT Plus PKH dengan komponen balita plus SMP." ujari Diary Bansos.
Seperti yang diketahui, bahwa nominal saldo dana bansos BPNT periode September-Oktober 2024 adalah Rp400 Ribu.
Saldo dana gratis dari bansos PKH BPNT ini disalurkan secara bertahap sehingga tidak sekaligus masuk ke KPM.
"Terhitung sampai hari ini, masih banyak KPM yang bantuan saldo dana gratisnya belum disalurkan ke rekening KKS, oleh sebab itu para KPM diharapkan untuk bersabar" tambah DIARY BANSOS.
Silakan simak informasi lebih lanjut seputar penyaluran saldo dana bansos PKH BPNT September-Oktober 2024 di bawah ini.