NIK KTP Milik KPM PKH Tervalidasi Terima Bansos Total Rp1 Juta Jumat 4 September 2024, Saldo Dana Dikirim ke Nomor Rekening Mandiri

Jumat 04 Okt 2024, 20:57 WIB
Salah seorang KPM sudah terima saldo dana bansos PKH ke KKS bank Mandiri(Kemensos/Neni Nuraeni)

Salah seorang KPM sudah terima saldo dana bansos PKH ke KKS bank Mandiri(Kemensos/Neni Nuraeni)

POSKOTA.CO.ID - Ada informasi terbaru mengenai pencairan saldo dana bansos PKH ke rekening KPM pada hari ini, Jumat, 4 Oktober 2024.

Seperti yang diketahui bahwa status penyaluran bantuan sosial (bansos) periode September-Oktober telah berubah di Sistem. informasi Kesejahteraan Sosial Next Generation (SIKS-NG).

Terpantau bahwa statusnya sudah berubah jadi Standing Instruction (SI). Dengan begitu, Kemensos memberikan instruksi kepada bank penyalur untuk segera memberikan dana bansos kepada masyarakat.

Berdasarkan perubahan status itu, sejumlah bank penyalur yang tersambung dengan Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) sudah mulai mengalokasikan dana bansos.

Hal ini tentu menjadi kabar baik bagi para Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang memang sudah menantikan pencairan dana bansos PKH sejak September.

Bagi KPM yang NIK KTP nya sudah terdata jadi penerima bansos PKH maka akan dapat pencairan dana sebentar lagi. 

Nominal Bansos yang Cair

Berdasarkan informasi yang dirangkum dari kanal YouTube Naura Vlog, diketahui salah satu daerah yang sudah menerima pencairan bansos ini terletak di wilayah Ponorogo, Jawa Tengah.

KPM tersebut membagikan hasil pengecekan saldo dana yang sudah masuk melalui akun mobile banking nya.

Diketahui bahwa KPM tersebut merupakan penerima bantuan yang memegang KKS bank Mandiri.

Besaran dana bansos yang diterima KPM ini sebesar Rp1.000.000 untuk alokasi September-Oktober 2024.

Nominal yang diterima itu dikarenakan KPM ini memiliki dua komponen anak usia dini atau balita yang masing-masing mendapatkan bantuan Rp500.000 per tahap.

Bagi Anda yang masih belum menerima pencairan dana bansos PKH hingga saat ini dimohon untuk tetap bersabar.

Sebab, pengalokasian bantuan sosial ini dilakukan secara bertahap di seluruh wilayah Indonesia jadi penyalurannya akan memakan waktu.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Berita Terkait

News Update