POSKOTA.CO.ID – Selain menjadi pemeran utama dalam drama Korea Love Next Door, aktor Jung Hae In juga akan merilis OST untuk judul tersebut.
Dia akan menyanyikan OST ketujuh dan merupakan yang terakhir untuk drama hits tersebut, hal ini telah dikonfirmasi langsung oleh pihak CJ ENM.
"Jung Hae In akan menjadi penyanyi terakhir untuk OST drama tvN 'Love Next Door' yang berjudul 'Words I Couldn't Say' yang akan dirilis pada tanggal 5 Oktober," ungkap pihak CJ ENM.
Lagu Words I Couldn't Say adalah lagu balada yang menyentuh hati, dengan menampilkan melodi gitar akustik. Liriknya mengungkapkan cinta yang tidak pernah berubah sejak pertama kali bertemu.
Yang membuat lagu ini semakin istimewa adalah Jung Hae In yang memerankan Choi Seung Hyo dalam drama ini telah memikat pemirsa dengan peran romantisnya.
Suaranya yang lembut dan manis semakin meningkatkan suasana romantis yang tumbuh dalam drama tersebut.
Ini semakin membuktikan bahwa sang aktor memang pantas dikenal sebagai "ahli romansa". Selain itu, lagu tersebut baru-baru ini ditampilkan dalam adegan penutup episode 14.
Sinopsis Drama Korea Love Next Door
Drama in imenceritakan Choi Seung Hyo, yang merupakan anak dari teman ibu Bae Seok Ryu. Choi Seung Hyo dan Bae Seok Ryu tinggal di lingkungan yang sama.
Mereka tumbuh dan menghabiskan masa kecil hingga dewasa. Choi Seung Hyo adalah arsitek yang bekerja di Atelier In, dan Bae Seok Ryu adalah pekerja di Amerika, namun mendadak berhenti.
Ini membuat Bae Seok Ryu berusaha mencari jati dirinya dan bangkit dari keterpurukannya. Tentunya keberadaan Choi Seung Hyo selalu mendukungnya.
Kedunya tumbuh bersama hingga benih cinta pun tumbuh di antara keduanya. Dalam episode 14, Choi Seung Hyo menyatakan ingin menjadi pasangan Bae Seok Ryu seumur hidup.