Miris! Ketahuan Merokok, Santri Meringis Kesakitan Setelah Disiram Air Cabai oleh Istri Pimpinan Pesantren

Kamis 03 Okt 2024, 12:33 WIB
Ilustrasi kekerasan yang dilakukan kepada anak dibawah umur. (Freepik.com)

Ilustrasi kekerasan yang dilakukan kepada anak dibawah umur. (Freepik.com)

POSKOTA.CO.ID - Miris! Beredar sebuah video memperlihatkan seorang anak lelaki yang meringis kesakitan dan viral di media sosial.

Video tersebut diunggah oleh akun Instagram @fakta.jakarta pada Rabu 2 Oktober 2024.

Menurut keterangan, anak lelaki bernama TM (13) merupakan santri di salah satu Pesantren atau dayah di Desa Pante Ceureumen, Aceh Barat.

Dirinya berteriak kesakitan karena sebelumnya diperlakukan dengan tidak pantas oleh istri pimpinan pondok NN (40).

NN dengan tega menghukum TM yang ketahuan merokok di lingkungan pondok dengan cara menggunduli rambut serta menyiramnya dengan air cabai.

Berdasarkan tampilan di video, TM tampak kesakitan sembari dimandikan oleh seorang wanita yang diduga ibu korban.

Namun karena saking tidak tahan akibat siraman air cabai itu, anak lelaki bertubuh kurus itu nekat menceburkan diri kedalam bak mandi.

Atas kejadian tersebut keluarga korban melaporkannya ke Polres Aceh Barat pada Selasa 1 Oktober 2024.

Kasat Reskrim Polres Aceh Barat, Iptu Fachmi Suciandy mengatakan bahwa pelaku sudah berhasil diamankan untuk menjalani pemeriksaan.

“Terduga pelaku kita jemput di rumahnya, dan saat ini sedang menjalani pemeriksaan di Mapolres Aceh Barat,” ungkap Iptu Fachmi.

Ia menambahkan bahwa terduga pelaku diamankan karena diduga melakukan tindakan kekerasan pada salah satu santri di pondok pesantren.

News Update