Kartu Prakerja Gelombang 72 Dibuka Tahun Depan? Ini Jawaban Pemerintah Soal Lanjutan Program Saldo DANA Gratis Rp700.000

Kamis 03 Okt 2024, 07:12 WIB
Program lanjutan saldo DANA gratis Rp700.000 dari Kartu Prakerja gelombang 72. (Mutia Dheza Cantika/Poskota)

Program lanjutan saldo DANA gratis Rp700.000 dari Kartu Prakerja gelombang 72. (Mutia Dheza Cantika/Poskota)

POSKOTA.CO.ID - Dengan berakhirnya gelombang 71, banyak masyarakat bertanya-tanya kapan program lanjutan saldo DANA gratis Rp700.000 dari Kartu Prakerja gelombang 72 akan dibuka?.

Apakah benar akan Prakerja gelombang 72 dibuka tahun depan, atau ada kemungkinan dibuka di menjelang akhir tahun 2024?.

Sejauh ini, pemerintah belum memberikan tanggal pasti terkait program lanjutan insentif saldo DANA gratis Rp700.000 dari Kartu Prakerja Gelombang 72.

Namun, Kementerian Koordinator (Kemenko) Bidang Perekonomian mengungkapkan harapannya agar Prakerja tetap berjalan di masa mendatang. 

Menurut Sekretaris Kemenko Perekonomian, Susiwijono Moegiarso, program Prakerja sangat relevan dan memberikan dampak positif bagi masyarakat, terutama dalam meningkatkan keterampilan kerja dan memberikan insentif langsung kepada para peserta.

“Semuanya sangat relevan dan mestinya sangat positif untuk dilanjutkan,” ujar Susiwijono saat media briefing di Kantor Kemenko Perekonomian.

Meskipun hingga saat ini belum ada kepastian apakah program Prakerja gelombang 72 akan dilanjutkan di bawah kepemimpinan Prabowo Subianto, masyarakat bisa mempersiapkan pendaftaran sebagai langkah antisipasi. 

Bagi Anda yang ingin mempersiapkan diri, pastikan semua persyaratan terpenuhi agar dapat segera mendaftar untuk klaim saldo DANA gratis Rp700.00 jika Kartu Prakerja gelombang 72 dibuka.

Kartu Prakerja adalah program bantuan pemerintah Indonesia yang bertujuan untuk meningkatkan keterampilan kerja bagi masyarakat yang belum bekerja dan diluncurkan pertama kali pada tahun 2020.

Setiap peserta yang lolos seleksi akan mendapatkan saldo DANA Prakerja untuk mengikuti pelatihan online atau offline dari mitra pelatihan resmi yang bekerja sama dengan pemerintah.

Selain pelatihan, peserta juga berhak mendapatkan insentif Prakerja yang bisa dicairkan sebagai dukungan pasca pelatihan, yang dapat digunakan untuk mencari pekerjaan atau memulai usaha sendiri.
 
Salah satu keuntungan dari program ini adalah adanya integrasi dengan dompet digital, seperti DANA, OVO, atau GoPay, yang memudahkan pencairan insentif bagi peserta.

Syarat Daftar Kartu Prakerja

Berita Terkait

News Update