POSKOTA.CO.ID - Simak dalam artikel ini informasi mengenai hasil pengecekan saldo dana bansos PKH yang cair melalui KKS bank BRI Rp500.000 hari ini Kamis, 3 Oktober 2024.
Bantuan sosial (bansos) Program Keluarga Harapan (PKH) oleh pemerintah yang ditujukan untuk keluarga miskin dan rentan miskin.
Keluarga penerima juga harus yang memiliki anggota keluarga ibu hamil, menyusui, anak usia sekolah usia 5-21 tahun, anggota keluarga yang lanjut usia atau memiliki disabilitas berat dan permanen.
PKH merupakan program bantuan sosial yang diatur dalam Peraturan Menteri Sosial Republik Indonesia No. 1 Tahun 2018.
PKH adalah program pemberian bantuan tunai bersyarat yang diberikan kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dengan tujuan untuk mengurangi kemiskinan dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat.
Syarat Penerima Bansos PKH
Persyaratan untuk menjadi penerima PKH antara lain:
- Berstatus sebagai warga negara Indonesia.
- Memiliki Kartu Keluarga Sejahtera (KKS).
- Terdaftar dalam Data terpadu (DTKS).
- Berada dalam kondisi sosial ekonomi miskin dan rentan.
- Memiliki anggota keluarga seperti yang disebutkan di atas (ibu hamil, menyusui, anak sekolah, lansia dan penyandang disabilitas.
Penerima PKH dipilih berdasarkan data dari Basis Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) yang dikelola oleh Kementerian Sosial.
Data ini di-update secara berkala untuk memastikan bahwa bantuan diberikan kepada keluarga yang benar-benar membutuhkan.
Cek Saldo PKH Cair Hari Ini
Dikutip dari Youtube Channel Kahfi Vlog, setelah pencairan PKH kemarin pada KKS bank BSI dan bank BNI, kali ini ada pencairan saldo dana PKH untuk alokasi September-Oktober 2024 melalui Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) bank BRI.
"Jadi ini ya teman-temanku semua untuk bukti pencairannya senilai Rp500.000. Pencairannya kemarin pada 2 Oktober 2024 pukul 21.10." kata Kahfi Vlog Kamis, 3 Oktober 2024.
Kahfi Vlog menambahkan, pencairan untuk yang berada di daerah Lombok Tengah ada juga saldo yang masuk senilai Rp250.000.