POSKOTA.CO.ID - Saldo gratis Rp4,2 Juta bisa Anda daptkan dengan mudah dari Prakerja gelombang 72. Yuk, simak informasi selengkapnya di sini.
Prakerja menyediakan saldo gratis Rp4,2 Juta untuk pesertanya yang lolos pendaftaran gelombang 72nya.
Nominal tersebut merupakan gabungan dari modal membeli kelas sebesar Rp3,5 Juta dan bantuan insentif Saldo DANA Rp700 Ribu yang bisa diklaim ke dompet elektronik DANA.
Program ini merupakan salah satu program bantuan subsidi yang membantu masyarakat dalam meningkatkan keterampilan dalam bekerja.
Melalui program ini, para peserta yang lolos bisa mendapatkan kelas pelatihan yang dapat disesuaikan dengan minat dan jenjang pendidikan terakhir.
Belum ada kepastian terkait tanggal pembukaan pendaftaran gelombang 72 Prakerja ini.
Namun, dapat diprediksi bahwa Prakerja akan membuka pendaftaran barunya pada bulan ini di hari Jumat atau Senin.
Sebab pada periode-periode sebelumnya, Prakerja membukan pendaftarannya pada tiap hari Jumat atau Senin.
Silakan cek instagram resmi Prakerja untuk mendapatkan informasi lebih lanjut terkait tanggal pendaftaran gelombang 72nya.
Apabila tertarik dengan programnya, silakan simak informasi lebih lanjut terkait cara daftar, berikut cara klaim saldo DANA gratis yang bisa dicairkan ke dompet elektronik di bawah ini.
Cara Daftar Prakerja
Ikuti langkah-langkah berikut untuk mendaftarkan diri ke Prakerja gelombang 72:
- Kunjungi situs resminya di www.prakerja.go.id
- Pilih 'Buat Akun'
- Masukkan data diri sesuai dengan KTP
- Verifikasi data diri sesuai dengan KTP
- Ikuti tes kemampuan dasar dengan sungguh-sungguh
- Pilih 'Gabung Gelombang 72' pada menu
- Selesai.