POSKOTA.CO.ID - Kabar mengejutkan bagi para penggemar Coldplay, lantaran berencana akan mengakhiri produksi album.
Hal tersebut disampaikan langsung oleh vokalis Coldplay, Chris Martin, yang dilansir dari Variety.
Namun sebelumnya, untuk mengakhiri produksi album, mereka akan merilis dua karya terakhir sebagai penutup bagi para penggemarnya.
Pengumuman ini disampaikan secara eksklusif pada wawancara bersama Zane Lowe di Apple Music.
Keputusan ini merupakan hasil dari pertimbangan seluruh anggota Coldplay. Band fenomenal yang mencetak berbagai prestasi ini merasa perlu membatasi jumlah album mereka.
Langkah ini tentunya menjadi sorotan di dunia musik, terutama bagi para penggemarnya. Tentunya keputusan yang mereka ambil bisa jadi berpotensi menjadi inspirasi bagi para musisi, untuk lebih selektif.
Chris Martin mengungkapkan bahwa rencana Coldplay untuk pensiun dari rekaman, setelah peluncuran album kesepuluh berjudul Moon Music pada hari Jumat, 4 Oktober 2024 mendatang.
Pernyataan tersebut disampaikan melalui wawancara eksklusif dengan Zane Lowe di Apple Music.
Tujuan dari keputusan ini untuk mengendalikan kualitas musik Coldplay di industri musik.
"Kami hanya akan menerbitkan 12 album dan itu sudah pasti. Ya, saya berjanji," ujar Martin yang dikutip Variety.
"Karena jumlah yang lebih sedikit itu lebih baik, dan bagi sebagian kritikus kami, semakin sedikit karya kami, semakin baik! Sangat penting bagi kami untuk menetapkan batasan tersebut." Lanjutnya.