POSKOTA.CO.ID - Saldo DANA Gratis Rp700.000 telah cair ke dompet elektronik dari pemerinyah, cek begini syarat dan cara untuk bisa terima insentif dari Kartu Prakerja.
Pemerintah melalui program pelatihan Kartu Prakerja berikan kesempatan untuk para pencari kerja dan masyarakat yang ingin meningkatkan keterampilan mereka.
Saat ini Prakerja akan memasuki gelombang ke 72 dan calon peserta memiliki peluang untuk lolos dan memperoleh saldo DANA gratis Rp700.000 sebagai insentif dari program pelatihan.
Lalu, kapan tanggal pasti Prakerja Gelombang 72 akan dibuka? Kemudian apa saja syarat agar lolos seleksi pendaftaran? Cek ulasannya di sini!
Jadwal Pembukaan Kartu Prakerja Gelombang 72?
Untuk mengetahui kapan tanggal resmi pembukaan yang pasti, Anda bisa memantau situs resmi Kartu Prakerja secara berkala. Informasi terbaru biasanya akan diumumkan melalui sosial media Instagram @prakerja.
Namun jika dilihat dari pendaftaran sebelumnya, gelombang terbaru dari Kartu Prakerja biasanya akan dibuka setiap dua minggu sekali dan diprediksi akan dibuka tanggal 4 Oktober 2024.
Insentif Kartu Prakerja
Peserta yang dinyatakan lolos seleksi akan menerima insentif dan bantuan biaya sebesar Rp4.200.000. Berikut ini adalah rincian dari insentif Kartu Prakerja.
- Rp3.500.000 untuk bantuan biaya pelatihan. Dapat digunakan untuk membeli materi dan kelas pelatihan di mitra resmi Prakerja
- Rp600.000 untuk insentif setelah menyelesaikan pelatihan. Diberikan satu kali apabila peserta telah menyelesaikan pelatihan pertama.
- Rp100.000 insentif dari pengisian survei. DIberikan maksimal hanya dua kali setelah mengisi survei evaluasi.
Sebelum mendaftar program beasiswa pelatihan Kartu Prakerja, ada syarat yang perlu diketahui calon pendaftar. Cek di sini syarat untuk pendaftaran program Kartu Prakerja.
Syarat Daftar Kartu Prakerja
1. Sedang mencari pekerjaan, pekerja yang terdampak PHK, pekerja yang ingin mengembangkan keterampilan dan pelaku UMKM.
2. WNI berusia 18-64 tahun
3. Tidak sedang menempuh pendidikan formal