9 Drama Korea Tayang Oktober 2024, Wajib Jadi Bahan Tontonan Untuk Lepas Penat

Selasa 01 Okt 2024, 18:40 WIB
Drama Korea tayang Oktober 2024. (Dok. JTBC)

Drama Korea tayang Oktober 2024. (Dok. JTBC)

POSKOTA.CO.ID - Beberapa drama Korea (drakor) tayang Oktober 2024 ini, banyak yang sudah dinantikan penggemar K-Drama. Setiap bulan, industri hiburan Korea Selatan selalu menawarkan kisah-kisah menarik yang tidak boleh dilewatkan.

Drama Korea yang akan tayang Oktober 2024, hadir dengan berbagai genre.

Dari genre fantasi, romantis, hingga thriller yang menegangkan, drama-drama ini siap memikat hati penonton dengan alur cerita yang tak biasa dan para pemain bintang yang sudah dikenal di dunia hiburan Korea. 

Berikut adalah sembilan drama Korea yang akan tayang pada bulan Oktober 2024 yang wajib masuk dalam daftar tontonan Anda.

9 Drama Korea Tayang Oktober 2024

1. Spice Up Our Love (Tayang 3 Oktober)

Drama komedi romantis ini merupakan spin-off dari No Gain No Love. Fokus ceritanya adalah Nam Ja-Yeon (Han Ji Hyun), seorang novelis web yang terjebak dalam dunia novelnya sendiri.

Di sana, ia berubah menjadi karakter utama, Seo Yeon Seo, dan terlibat dalam kisah cinta dengan Kang Ha Joon (Lee Sang Yi), penuh dengan momen-momen yang mendebarkan dan tak terduga.

2. My Merry Marriage (Tayang 7 Oktober)

Kisah tentang Maeng Kong Hee (Park Ha Na), seorang desainer yang dipertemukan kembali dengan teman masa kecilnya, Koo Dan Soo (Park Sang Nam), pewaris perusahaan besar.

Drama ini tayang setiap Senin hingga Jumat di KBS1 dan menawarkan plot romantis dengan sentuhan nostalgia yang menggugah hati.

3. Family by Choice (Tayang 9 Oktober)

Berita Terkait
News Update