Jadon Sancho Disebut Ejek Kekalahan Manchester United oleh Tottenham

Senin 30 Sep 2024, 15:48 WIB
Jadon Sancho disebut mengejek kekalahan Manchester United oleh Tottenham Hotspur. (X/@Sanchooo10)

Jadon Sancho disebut mengejek kekalahan Manchester United oleh Tottenham Hotspur. (X/@Sanchooo10)

POSKOTA.CO.ID - Pemain Chelsea, Jadon Sancho disebut mengejek kekalahan telak Manchester United (MU) oleh Tottenham Hotspur 0-3 di media sosial.

Tottenham sukses menghajar MU di Old Trafford pada Minggu, 29 September 2024. Kekalahan itu diperparah dengan kartu merah kapten Bruno Fernandes.

Berselang kemudian, Chelsea mengunggah foto Sancho dan Cole Palmer di X. Foto itu memamerkan senyum kedua pemain yang membantu Chelsea mengalahkan Brighton.

Dalam laga yang berakhir 4-2 itu, Palmer mencetak keempat gol untuk kesebelasan berjuluk The Blues, sedangkan Sancho menyumbangkan satu asis.

Sancho pun terlihat membagikan ulang unggahan Chelsea yang disebut-sebut sebagai isyarat ejekan atas kekalahan Manchester United oleh Tottenham.

Pasalnya, unggahan yang dibagikan ulang Sancho itu begitu berdekatan dengan berakhirnya pertandingan MU vs Tottenham.

"Waktu unggahan Chelsea dan Sancho membagikan ulang sungguh menyebalkan," tulis akun X @TrollFootball, Senin, 30 September 2024.

"Nah man, Jadon Sancho benar-benar tidak memberikan Manchester United belas kasih," cuit akun X @TheEuropeanLad.

Sancho merupakan pemain Manchester United yang dipinjamkan ke Chelsea sejak awal musim kompetisi 2024-2025.

Ia tidak terpakai MU sejak berselisih dengan Erik ten Hag. Sempat dipinjamkan ke Borussia Dortmund setengah musim, Sancho kembali disekolahkan ke Chelsea.

Bersama Chelsea, pemain berusia 24 tahun itu justru mampu berkontribusi tiga asis dan membantu Chelsea beranjak ke peringkat keempat.

Berita Terkait
News Update