Pencairan Saldo Dana Bansos BPNT Rp400.000 Segera Dilakukan, Ini Cara Cek Saldo lewat HP

Minggu 29 Sep 2024, 09:21 WIB
Saldo dana bansos BPNT bagi KPM tidak mampu, cek daftarnya. (Poskota/Syifa Luthfiyah)

Saldo dana bansos BPNT bagi KPM tidak mampu, cek daftarnya. (Poskota/Syifa Luthfiyah)

POSKOTA.CO.ID - Saldo Dana Bansos Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) untuk bulan September dan Oktober akan mulai cair.

Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang memenuhi syarat bisa langsung mengecek apakah Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan namanya terdaftar sebagai penerima bansos.

Bansos BPNT dicairkan setiap dua bulan sekali dengan nominal pencairan Rp400.000 setiap tahapnya, total per tahun mencapai Rp2.400.000. Berikut rincian jadwalnya

  • Tahap 1: Januari-Februari
  • Tahap 2: Maret-April
  • Tahap 3: Mei-Juni
  • Tahap 4: Juli-Agustus
  • Tahap 5: September-Oktober
  • Tahap 6: November-Desember

Cara Cek Daftar Penerima Bansos BPNT

Untuk mengetahui apakah Anda terdaftar sebagai penerima bansos BPNT atau tidak, Kementerian Sosial (Kemensos) merilis aplikasi yang bisa dipakai.

Masyarakat bisa melakukan cek status penerima bansos dengan menggunakan aplikasi cek bansos Kemensos, berikut langkahnya:

- Download aplikasi Cek Bansos di Playstore atau Appstore dan buka aplikasi.

- Pilih opsi 'buat akun baru' dan masukan data diri Anda seperti nama lengkap, NIK KTP serta tanggal lahir. Lanjutkan dengan mengunggah foto KTP dan swafoto.

- Tunggu sampai verifikasi selesai. Jika sudah, masuk ke dalam aplikasi dan login kembali menggunakan ussername dan sandi yang sudah saat pendaftaran.

- Pilih menu cek bansos dan isi data sesuai KTP. Jika Anda masuk data, saldo dan riwayat transaksi Anda akan ditampilkan termasuk daftar bansos yang didapatkan.

Selain melihat status pencairan Anda juga bisa melihat daftar penerima bansos lain yang satu kelurahan.

Caranya dengan mengakses menu 'daftar penerima' dan masukkan data yang diminta, lalu tekan cari data. Nama-nama penerima bansos akan muncul.

Berita Terkait
News Update