Oktober Cair? Dana Bansos BPNT Rp400.000 Alokasi September-Oktober, Ini Perkiraan Tanggalnya

Minggu 29 Sep 2024, 16:42 WIB
Bansos Bantuan Pangan Non Tunai yang sudah terdaftar di DTKS, siap-siap cair lagi di bulan ini. (Poskota/Syarif Pulloh A)

Bansos Bantuan Pangan Non Tunai yang sudah terdaftar di DTKS, siap-siap cair lagi di bulan ini. (Poskota/Syarif Pulloh A)

POSKOTA.CO.ID - Bagi warga atau Keluarga Penerima Manfaat KPM siap-siap dapat Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) untuk tahap alokasi bulan September-Oktober 2024 yang diprediksi cair di bulan Oktober mendatang.

Diperkirakan dari tanggal 1 sampai 10 Oktober nanti proses penyaluran Dana Bansos BPNT ini segera dicairkan.

Melalui Kementerian Sosial bahwa Dana bantuan Bansos BPNT merupakan upaya pemerintah untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat kurang mampu.

Proses penyaluran dilakukan biasanya melalui rekening Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) BSI, BNI, Mandiri maupun BRI.

Untuk proses pencairannya disalurkan setiap  2 bulan sekali.

Nantinya, saat pengambilan Dana Bansos BPNT ini, warga harus membawa KTP dan buku tabungan untuk proses pengecekan.

Sementara itu, bagi KPM yang ingin mengecek status pencairan BPNT melalui Handphone, bisa cek mengikuti langkah-langkah berikut.

- Kunjungi situs cekbansos.kemensos.go.id

- Masukkan nama dan alamat sesuai data KTP

- Isi kode verifikasi yang muncul

- Klik tombol 'Cari Data'

Jika keluarga atau nama kalian tercatat di DTKS akan muncul nama kalian atau ada tulisan Ya.

Perlu dicatat, bantuan BPNT ini hanya diberikan kepada warga yang sudah tercatat sebelumnya di DTKS. Jadi tidak semua warga menerima Bansos ini.

Berita Terkait
News Update