Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Timnas Yaman Kualifikasi Piala Asia U-20 2025, Hari Ini Kick Off 19.30

Minggu 29 Sep 2024, 17:01 WIB
Link live streaming Timnas Indonesia vs Timnas Yaman kualifikasi Piala Asia U-20 2025 (Video.com)

Link live streaming Timnas Indonesia vs Timnas Yaman kualifikasi Piala Asia U-20 2025 (Video.com)

POSKOTA.CO.ID - Berikut link live streaming pertandingan Timnas Indonesia vs Yaman dalam Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 dapat diakses hari ini, Minggu, 29 September 2024. 

Skuad Garuda Muda akan menjalani laga terakhir di Grup F melawan Yaman.

Pertandingan ini akan berlangsung di Stadion Madya Gelora Bung Karno (GBK) pada Minggu malam, dengan kickoff dijadwalkan pukul 19.30 WIB. 

Pertandingan akan disiarkan secara langsung di SCTV dan Indosiar, serta bisa disaksikan melalui live streaming di Vidio. 

Laga ini menjadi penentu bagi Skuad Garuda Nusantara untuk keluar sebagai juara Grup F, karena hanya juara grup yang langsung lolos ke Piala Asia U-20 2025. 

Saat ini, tim asuhan Indra Sjafri memimpin klasemen Grup F dengan enam poin, sama dengan Yaman, namun unggul satu gol.

Indonesia meraih enam poin setelah mengalahkan Maladewa (4-0) dan Timor Leste (3-1), sementara Yaman menang atas Timor Leste (3-1) dan Maladewa (3-0).

Laga terakhir Grup F diprediksi akan berlangsung sengit karena kedua tim berjuang untuk tampil di putaran final sebagai juara grup.  

Indonesia hanya membutuhkan hasil imbang untuk memastikan puncak klasemen, namun kemenangan akan mengukuhkan perjalanan tim menuju Piala Asia U-20 2025.

Jika Indonesia kalah dan finis sebagai runner-up, mereka harus bersaing di klasemen runner-up terbaik, di mana hanya lima dari 10 tim peringkat kedua yang berhak mendapatkan tiket ke Piala Asia U-20 2025.

Striker Indonesia, Muhammad Ragil mengatakan bahwa dirinya sangat bersukur dapat mencetak gol yang membawa Indonesia menang atas Timor leste, dirinya juga termotivasi untuk tampil lebih apik di pertandingan terakhir Indonesia bertemu Yaman.

Berita Terkait
News Update