Ketahui Syarat-syarat Pendaftaran Prakerja Gelombang 72, Peserta yang Lolos Seleksi Bisa Klaim Saldo Dana Gratis Rp700.000

Minggu 29 Sep 2024, 23:27 WIB
Ketahui syarat-syarat pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 72. (Poskota/Herdyan Anugrah Triguna)

Ketahui syarat-syarat pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 72. (Poskota/Herdyan Anugrah Triguna)

POSKOTA.CO.ID - Ketahui syarat-syarat pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 72, peserta yang lolos seleksi bisa klaim saldo dana gratis Rp700.000 dari pemerintah.
 
Kartu Prakerja merupakan program yang diberikan pemerintah untuk pengembangan kompetensi kerja dan kewirausahaan yang ditujukan untuk pencari kerja atau yang sudah bekerja.

Saldo dana senilai Rp4,2 juta akan diberikan kepada setiap peserta yang dinyatakan lolos seleksi Prakerja untuk dana pelatihan dan insentif pasca pelatihan.

Rincian bantuan ini adalah sebesar Rp3,5 juta untuk beasiswa pelatihan, Rp600.000 untuk insentif pasca pelatihan, dan Rp100.000 untuk pengisian survei yang dilakukan sebanyak dua kali.

Pendaftaran Prakerja gelombang 72 diprediksi akan dibuka pada Senin, 30 September 2024. Namun, jadwal tersebut bisa saja berubah sewaktu-waktu sesuai ketentuan dari pihak Prakerja.

Agar bisa klaim saldo dana gratis Rp700.000 dari pemerintah, perhatikan syarat dan cara daftar Kartu Prakerja di bawah ini.

Syarat Daftar Kartu Prakerja

Peserta merupakan WNI berusia 18-64 tahun.

Peserta tidak sedang menempuh pendidikan formal.

Peserta sedang mencari kerja, pekerja/buruh yang terkena PHK, atau pekerja/buruh yang membutuhkan peningkatan kompetensi kerja.

Peserta bukan pejabat negara, pimpinan dan anggota DPRD, ASN, TNI, Polri, kepala desa dan perangkat desa dan Direksi/Komisaris/Dewan Pengawas pada BUMN atau BUMD.

Maksimal dua Nomor Induk Kependudukan (NIK) dalam satu Kartu Keluarga (KK) yang menjadi penerima Kartu Prakerja.

Cara Daftar Kartu Prakerja

Kunjungi situs resmi Prakerja https://www.prakerja.go.id dan pilih menu 'Daftar Sekarang' untuk mengakses halaman pendaftaran.

Berita Terkait
News Update