Prakerja Gelombang 72 Kapan Dibuka? Cek Informasinya di Sini

Sabtu 28 Sep 2024, 23:58 WIB
Informasi terbaru pembukaan Prakerja Gelombang 72. (prakerja.go.id)

Informasi terbaru pembukaan Prakerja Gelombang 72. (prakerja.go.id)

POSKOTA.CO.ID - Kelanjutan Kartu Prakerja gelombang 72 masih menyisakan tanda tanya. Berikut informasi yang sudah dihimpun.

Sejak gelombang 71 berakhir, Prakerja gelombang terbaru belum kunjung dibuka. Tidak sedikit masyarakat yang begitu menantikan program ini.

Prakerja merupakan program untuk mengembangkan kompetensi kerja dan kewirausahaan masyarakat melalui serangkaian pelatihan.

Program ini menarik perhatian masyarakat, karena memberikan bantuan uang gratis dengan total Rp4.200.000, termasuk insentif Prakerja bagi peserta.

Direktur Eksekutif Manajemen Pelaksana Prakerja, Denni Puspa Purbasari menyatakan, kelanjutan program menunggu kebijakan pemerintahan terbaru.

Ia mengakui, Prakerja begitu diminati masyarakat. Pada 2020, 59 juta melakukan pendaftaran. Namun, hanya 18,9 juta orang yang diterima.

Syarat Kratu Prakerja

Sambil menunggu ketidakpastian itu, masyarakat masih bisa melakukan pendaftaran akun. Namun, pastikan pendaftar sudah memenuhi syarat berikut ini:

  • Berstatus Warga Negara Indonesia (WNI) berusia 18-64 tahun
  • Tidak sedang mengikuti program pendidikan formal
  • Belum pernah menerima bantuan Prakerja gelombang sebelumnya
  • Maksimal dua Nomor Induk Kependudukan (NIK) dalam satu Kartu Keluarga (KK) berhak menjadi penerima bantuan
  • Golongan pencari kerja, pekerja yang membutuhkan peningkatan kompetensi kerja, pekerja atau buruh terkena PHK, dan pelaku Usaha Mikro, Kecil, Menengah (UMKM)
  • Bukan pejabat negara, anggota DPRD, ASN, Polri, TNI, petinggi BUMN/BUMD, dan perangkat desa

Cara Daftar Kartu Prakerja

Selanjutnya, silakan masyarakat melakukan pendaftaran akun apabila telah memenuhi syarat. Berikut petunjuk pendaftaran:

  • Ketik alamat email dan kata sandi untuk melakukan pendaftaran melalui situs Prakerja.
  • Ketik 16 digit NIK, 16 digit KK, dan tanggal lahir.
  • Isi data diri kamu sesuai informasi pribadi.
  • Unggah foto e-KTP secara jelas.
  • Pindai wajah menggunakan kamera hp atau komputer.
  • Jawab pertanyaan tentang alasan mengikuti Prakerja.
  • Beri informasi pelatihan yang diminati dan keterampilan yang dimiliki.
  • Lakukan verifikasi nomor hp.
  • Isi pernyataan pendaftar sesuai kondisi.
  • Ikuti Tes Kemampuan Dasar (TKD).

Pendaftar tinggal menunggu pengumuman dinyatakan lolos atau tidak. Jika lolos, peserta berhak bergabung gelombang dan menerima bantuan senilai Rp4.200.000.

Sekian informasi tentang kabar Prakerja terkini. Jangan lupa selalu memerika informasi terkini Prakerja melalui media sosial atau situs resminya.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Berita Terkait

News Update