Diskusi Diaspora Dibubarkan OTK, Pakar Hukum Tata Negara, Refly Harun: Mereka Lakukan Didepan Polisi yang Tidak Bertindak Apapun

Sabtu 28 Sep 2024, 16:09 WIB
Pakar Hukum Tata Negara, Refly Harun berencana lapor Polisi atas pembubaran diskusi Tokoh Nasional oleh kelompok Orang Tidak Dikenal (OTK). (Instagram Refly Harun)

Pakar Hukum Tata Negara, Refly Harun berencana lapor Polisi atas pembubaran diskusi Tokoh Nasional oleh kelompok Orang Tidak Dikenal (OTK). (Instagram Refly Harun)

Para OTK yang berperawakan tegap dengan berkulit hitam khas dari ras Indonesia Timur itu tiba-tiba saja masuk merangsek kemudian berbuat arogan dengan membubarkan diskusi yang tengah berlangsung.

Berdasarkan tayangan video yang beredar luas di dunia maya, belasan preman yang menggunakan masker dan rata-rata dari Indonesia Timur itu masuk dan merangsek hingga berteriak-teriak agar membubarkan acara.

Sejumlah alat-alat pendukung mulai dari spanduk, infokus, dan lainnya tampak dihancurkan mereka. Padahal tengah berlangsung diskusi yang dihadiri tokoh nasional diantaranya Mantan Ketua Umum PP Muhammadiyah Din Syamsuddin, Prof Said Didu, Refly Harun, dan beberapa tokoh lainnya

Berita Terkait

News Update