POSKOTA.CO.ID - Saldo dana bansos Rp400.000 dari Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) September-Oktober 2024 dikonfirmasi masuk ke rekening Bank BNI pemilik Nomor Induk Kependudukan (NIK) KTP yang lolos verifikasi.
Dilansir Poskota dari kanal YouTube Diary Bansos, pencairan dana bansos BPNT tersebut dialokasikan untuk Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dengan Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) terbitan tahun 2017.
Dalam pantauan terbaru, aktivitas pengecekan saldo dana bansos BPNT periode September-Oktober 2024 pada kartu KKS telah dimulai.
Salah satu agen yang ditugaskan untuk memantau status pencairan bansos BPNT melaporkan adanya saldo Rp400.000 pada kartu KKS terbitan tahun 2017.
Meskipun demikian, hingga saat ini, status pencairan saldo dana bansos tersebut masih memerlukan konfirmasi lebih lanjut.
Belum ada kepastian apakah pencairan dana bansos BPNT tersebut berlaku secara serentak untuk seluruh penerima atau hanya untuk kartu tertentu saja.
Sebagai langkah proaktif, para KPM disarankan untuk terus memantau informasi terkini mengenai pencairan saldo dana bansos mesin ATM atau Mobile Banking.
Cara Cek Saldo di Mesin ATM
Berikut adalah langkah-langkah yang dapat diikuti untuk mengecek saldo dana bansos BPNT September-Oktober 2024 Anda di mesin ATM.
1. Pilih ATM yang Tepat
Hal pertama yang harus Anda lakukan adalah memastikan bahwa Anda menggunakan mesin ATM dari bank yang terdaftar sebagai penyalur bansos.
Beberapa bank yang umum digunakan untuk penyaluran BPNT antara lain Bank BNI, Bank Mandiri, Bank BRI, dan Bank BTN.