POSKOTA.CO.ID - Saldo dana gratis Rp4.200.000 dari prakerja gelombang 72 menanti apabila Nomor Induk Kependudukan (NIK) Kartu Tanda Penduduk (KTP) kamu lolos seleksi persyaratan yang ditetapkan.
Proses seleksi tersebut melibatkan verifikasi data NIK KTP untuk memastikan bahwa calon peserta benar-benar memenuhi kriteria penerima Kartu Prakerja.
Jadi untuk lolos Prakerja gelombang 72 tersebut, penting bagi Anda memenuhi semua persyaratan dan tahapan yang diberikan agar dapat klaim saldo dana gratis Rp4.200.000 yang dijanjikan.
Klaim saldo dana gratis Rp4.200.000 tersebut merupakan beberapa komponen insentif Prakerja yang ditetapkan untuk memberikan manfaat kepada peserta yang lolos.
Komoponen pertama, peserta akan mendapatkan saldo pelatihan sebesar Rp3.500.000 yang diperuntukan untnuk membeli pelatihan di platform mitra Prakerja.
Penting untuk diingat bahwa, saldo pelatihan tersebut tidak bisa dicairakan ke rekening atau e-wallet, namun kamu bisa maksimalkan untuk mecoba pelatihan yang tersedia.
Kemudian, apabila kamu telah menyelesaikan pelatihan, insentif Prakerja senilai Rp600.000 bisa langsung dicairkan ke rekening atau e-wallet yang tersambung.
Tak hanya itu, kamu juga akan mendapatkan saldo tambahan dengan nominal Rp100.000 dari hasil pengisian survei evaluasi.
Syarat Prakerja Gelombang 72
Berikut adalah syarat-syarat yang harus dipenuhi agar kamu dapat lolos pendaftaran dan mendapatkan saldo dana gratis dari Program Prakerja gelombang 72.
1. Warga Negara Indonesia (WNI)
Salah satu syarat utama untuk mendaftar Kartu Prakerja adalah bahwa calon peserta harus merupakan Warga Negara Indonesia.